Spot pemancingan di Jakarta kini semakin banyak didatangi. Hal ini untuk menghilangkan kejenuhan bekerja atau mencari aktivitas baru di luar jam kerja. Kamu bisa memilih tempat pemancingan mulai dari pemancingan galatama hingga pemancingan plus restoran.
Dari beberapa spot pemancingan terbaik di Jakarta ini kamu dapat memilih lokasi yang lebih terjangkau dari tempat tinggal. Di mana saja? Simak ulasannya berikut ini.
1. Pemancingan Eco Park Ancol
Pemancingan ini terletak di area Ancol, Jakarta utara. Di sini kamu bisa berlibur sambil memancing bersama keluarga. Kolam pemancingan keluarga yang rindang dan ditumbuhi tanaman pohon cocok untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga.
Untuk peralatan pancing, kamu bisa menyewa di lokasi dengan harga relatif murah yaitu Rp25 ribu termasuk umpan untuk ikan. Di dalam kolam terdapat beberapa jenis ikan yaitu ikan mas, nila dan mujair.
2. Pemancingan dan Resto Lesehan Puspita
Resto Lesehan Puspita terletak di Jalan Raya Pondok Gede 8, Sengon, Jakarta timur. Lokasi menjorok ke dalam hingga 50 meter dari jalan raya. Sehingga suasana pemancingan dan resto cukup tenang dan terhindar dari suara bising kendaraan.
Area pemancingan dan resto Lesehan Puspita terbagi dalam 4 bagian. Dengan 2 bagian untuk lokasi pemancingan galatama, 1 lokasi untuk pemancingan kiloan (keluarga) dan 1 lokasi untuk restoran Lesehan Puspita.
Posisi retoran Lesehan Puspita dikelilingi oleh pemancingan kiloan (keluarga). Di sana terdapat ikan mas dan bawal yang siap untuk dipancing.
3. Pemancingan Muara Angke
Spot pemancingan Muara Angke tepatnya berada di dermaga yang baru dibuat, yaitu dermaga tempat bersandarnya kapal-kapal ke Kepulauan Seribu di pingiran laut Jakarta Utara. Ini menjadi salah satu pemancingan di Jakarta yang didatangi para pemancing untuk berburu kakap putih (Barramundi).
Hampir setiap hari tempat ini terdapat pemancing yang singgah. Puncak ramainya pemancing adalah saat malam Minggu. Hampir semua lapak batu-batu di pinggir laut terisi oleh pemancing yang bermalam di tempat ini untuk berburu ikan kakap putih. Ukuran Ikan kakap putih/barramundi rata-rata yang berhasil ditangkap memiliki berat sekitar 1-2 kg.
Disclaimer: Artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "Ini Deretan Spot Mancing Terbaik Di Jakarta, Asyik Banget!"