Hindari Modus Kejahatan di Transportasi Umum Saat Mudik

Stay safe ya Bela!

Hindari Modus Kejahatan di Transportasi Umum Saat Mudik

Saat musim mudik tiba, transportasi umum adalah salah satu pilihan untuk dapat pulang ke kampung halaman. Berkumpul serta menyambut hari yang fitri merupakan tradisi yang ada sejak dahulu. Untuk dapat mudik dengan aman saat berasa di transportasi umum, kamu harus menghindari beberapa hal ini agar modus kejahatan nggak terjadi terhadap kamu ya Bela. Simak tips berikut.

1. Membawa barang beharga secukupnya

Hindari Modus Kejahatan di Transportasi Umum Saat Mudik

Barang-barang berharga seperti dompet, smartphone, laptop merupakan incaran para pengintai kejahatan. Keadaan transportasi umum yang ramai, terkadang membuatmu lengah dan nggak sadar jika mereka telah mengintai. Tak hanya di bus ataupun kereta api, di pesawat barang-barang ini pun juga menjadi incaran saat kamu akan memasuki dan keluar pesawat. Letakkan barang-barang itu di tempat yang terjangkau.

2. Nggak berpakaian terlalu mencolok

Para pengintai akan lebih mengarahkan perhatiannya kepadamu jika kamu memakai pakaian yang terlalu mencolok dan terbuka. Pakaian yang terbuka juga akan membuatmu selalu diperhatikan, parahnya mereka bisa saja melakukan tindak-tindak asusila. Di samping itu jika kamu menggunakan perhiasan yang terlalu banyak, ini akan memancing mereka untuk melakukan penjambretan.

3. Membawa uang tunai secukupnya

Jika kamu membutuhkan uang tunai, ambilah di ATM secukupnya. Jika perlu kamu nggak hanya meletakkan uang tunai di dompet, tetapi juga tas ransel ataupun tempat terpisah lainnya. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasti jika hal yang nggak diinginkan terjadi seperti dompetmu dicopet oleh pihak yang nggak bertanggung jawab.

4. Jangan menerima makanan dari orang lain

Mungkin bagi para pengintai, memberi makanan yang sudah diimbuhi obat tidur ataupun obat berbahaya lainnya sangatlah wajar. Mereka membubuhkan obat tersebut agar kamu lengah dan mengambil barang berharga yang kamu miliki. Kamu juga harus aware jika ada seseorang yang selalu berusaha mengajakmu ngobrol dan menarik perhatianmu.

5. Jauhi tempat sepi

Saat kamu harus melakukan transit untuk berpindah tranportasi lainnya, ada baiknya kamu menunggu di tempat yang ramai. Hindari tempat sepi dan gelap, hal itu akan memicu kejahatan apalagi jika kamu berpergian seorang diri ya Bela. Jaga diri baik-baik dan menolak ajakan orang yang nggak kamu kenal.

Itulah beberapa tips dan cara menghindari modus kejahatan di kendaraan umum saat mudik. Semoga bermanfaat ya, Bela.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved