Bagimu penggemar traveling, pernah nggak sih kalian merasakan kecemasan bahkan ketakutan ketika berada di destinasi? Perasaan yang begitu saja datang ketika kamu berada jauh dari rumah, pergi bersama kelompok atau bahkan sendirian.
Hal ini ternyata nggak hanya kamu yang pernah merasakan, beberapa orang bahkan sering mengalaminya. Perasaan insecure karena hal-hal yang tak terduga terjadi akan menimbulkan hal itu. Inilah beberapa cara mengatasi kecemasan dan ketakutan ketika traveling.
1. Lakukan traveling di tempat yang dekat dahulu
Ketika kamu melakukan travelling, nggak seketika juga kamu mendatanginya. Kamu bisa pergi ke tempat yang terdekat dahulu. Hal ini melatihmu seberapa kamu tanggap ketika di perjalanan. Juga seperti apa kamu mengatasi masalah-masalah yang ada ketika ada di tempat tersebut. Setelah traveling itu, kamu bisa mengeksplor yang lebih jauh lagi.
2. Lakukan persiapan dan rencana sebelum berangkat
Ketika kamu merasa gelisah saat travelling, baik itu di dalam ataupun luar negeri ataupun kamu takut akan hal-hal yang nggak kamu ketahui, kamu harus mempersiapkannya. Cari tahu dan risetlah kecil-kecilan tentang destinasi tersebut.
3. Lihat review traveler sebelumnya
Saat ini banyak sekali orang, baik itu turis, vlogger ataupun blogger yang memberikan review terhadap destinasi yang akan kamu kunjungi. Mungkin mereka nggak akan sama memberikan pendapatnya, tetapi masukan dari mereka bisa kamu ambil untuk menjadikan perjalananmu lebih mudah dan nggak merasa cemas.
4. Mencegah dari hal tak terduga
Dalam perencanaan, usahakan menggunakan asuransi perjalanan untuk kegiatanmu. Kecemasan bisa datang dalam berbagai bentuk mulai dari kehilangan barang ataupun arah tujuan. Untuk menenangkan pikiranmu, kamu harus mempersiapkan hal-hal yang nggak terduga.
5. Jangan ragu untuk minta bantuan
Nah jika kamu merasa cemas ataupun takut kamu bisa meminta bantuan orang di sekelilingmu. Seperti bertanya di mana keberadaanmu, menanyakan di mana bagasimu yang hilang. Tetaplah tenang, dan bertanyalah kepada seseorang yang bisa dipercaya seperti security, ataupun petugas yang berjaga.