Deretan Spot Snorkeling Terbaik di Asia Tenggara, Healing Bareng Yuk!

Bisa jadi referensi kamu nih, Bela

Deretan Spot Snorkeling Terbaik di Asia Tenggara, Healing Bareng Yuk!

Bela, apakah kamu sedang mencari kegiatan seru untuk healing di akhir pekan nanti? Mungkin kegiatan snorkeling bisa menjadi salah satu pilihan untuk dicoba karena tidak setiap weekend kamu bisa melakukannya bukan?

Kawasan Asia Tenggara dianugerahi dengan kekayaan alam yang luar biasa, tak terkecuali pada dunia maritim. Eksotisme keindahan bawah laut yang tersimpan di dalamnya kerap menjadi daya tarik bagi para wisatawan dari berbagai latar belakang. Baik mereka yang merupakan pencinta snorkeling sejati, berwisata bersama keluarga, teman, ataupun para solo-traveler.

Berniat mencoba snorkeling di minggu ini? Berikut rekomendasi spot snorkeling terbaik yang bisa kamu temukan di Asia Tenggara, simak ya, Bela.

Nusa Penida, Bali, Indonesia

Deretan Spot Snorkeling Terbaik di Asia Tenggara, Healing Bareng Yuk!

Dari Tanah Air Indonesia, Pulau Nusa Penida adalah surga tersembunyi di sisi tenggara Bali. Keanekaragaman hayati bawah laut yang dimiliki mampu memberikan pengalaman tiada duanya bagi siapapun. Salah satu spot snorkeling terfavorit Nusa Penida adalah Manta Point, di mana para pencinta snorkeling dapat menemui langsung habitat ikan pari Manta dari jarak dekat.

Untuk mencapai Pulau Nusa Penida, tersedia transportasi kapal cepat dari Pelabuhan Sanur dengan waktu tempuh sekitar 40 menit. Akan lebih baik, jika kamu berlabuh di pagi hari untuk memberikan lebih banyak waktu mengeksplorasi Pulau Nusa Penida dan menikmati aktivitas snorkeling. 

Langkawi, Malaysia

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved