Popbela sangat bersemangat ketika mendapat undangan perayaan 50 tahun La Roche-Posay di Paris, Prancis. Berlangsung pada 19-21 Maret 2025 lalu, Palais Brongniart dan Petit Palais menjadi saksi megahnya perayaan dengan tema "50 Shades of Blue Party" tersebut.
Dimulai dari kunjungan ke desa La Roche-Posay, tempat merek ini lahir dari keajaiban air thermal hingga menjadi produk perawatan kulit terpercaya. Dilanjutkan dengan mempelajari aneka inovasi yang sudah dan akan dilakukan La Roche-Posay lewat instalasi dan pengenalan produk di Palais Brongniart, serta ditutup dengan gala dinner megah di Petit Palais. Seperti apa kemeriahannya?
Alexandra Reni-Catherine, selaku Global Brand General Manager La Roche-Posay, membuka rangkaian acara perayaan dengan menyampaikan latar belakang misi La Roche-Posay."Jadi selama 50 tahun kami berfokus dengan misi sederhana namun penting, yaitu untuk mengembangkan skincare yang bisa mengubah hidup dua juta orang di dunia yang hidup dengan masalah kulit," ungkapnya.
La Roche-Posay menyadari bahwa masalah kulit juga berkaitan dengan kesehatan publik dan kesehatan mental penderita maupun pendampingnya. Pendekatan inilah yang menyempurnakan kehadiran perawatan kulit La Roche-Posay, karena mereka mau 'mendengar' konsumennya.
Lalu seperti apa potret keseruan acara perayaan 50 tahun La Roche-Posay tersebut? Intip foto-fotonya di sini!
Alexandra kembali tampil di Petit Palais untuk memulai acara "50 Shades of Blue Party".
Petit Palais adalah museum seni di distrik ke-8 Paris, Prancis yang dibangun oleh Charles Girault dan Alphonse Defrasse.
Dibangun untuk Exposition Universelle (Pameran Dunia) tahun 1900, kini menjadi Museum Seni Rupa Kota Paris.
Tentu acara disemarakkan dengan photo booth yang unik dan menarik untuk semua tamu undangan.
Tidak ketinggalan, dr. Delphine Kerob, selaku Dermatologist & La Roche-Posay Global Scientific Director, turut mengisi acara dengan kepiawaiannya bermain cello.
Tentu tidak lengkap sebuah pesta tanpa sajian musik yang bisa menggoyangkan para tamu

Selain kemeriahan di dalam ruangan, acara juga berlangsung hingga bagian taman Petit Palais dengan arsitektur yang tak kalah indahnya.
Kue 50 tahun La Roche-Posay siap dipotong dan dibagikan ke pada para tamu undangan.
Jajaran eksekutif La Roche-Posay yang masih semangat berpesta hingga larut malam.
Congratulations, La Roche-Posay!