10 Negara Termiskin di Dunia 2023, Konflik & Iklim Salah Satu Sebabnya

Apa saja alasannya hingga disebut sebagai negara miskin?

10 Negara Termiskin di Dunia 2023, Konflik & Iklim Salah Satu Sebabnya

Setiap negara memiliki kekayaan alam dan potensi wisata yang dapat dimanfaatkan untuk kesejahteraan warganya. Namun, karena satu dan lain hal (seperti konflik dan cuaca yang ekstrem), kekayaan alam dan potensi wisata tidak dapat dimanfaatkan. Hal ini kemudian berpengaruh terhadap pendapatan setiap warga di negara tersebut.

Semakin kecil pendapatan seseorang di sebuah negara, maka semakin kecil pula pendapatan produk domestik bruto (PDB) per kapita. Karena hal ini, maka kebanyakan warga dari negara dengan PDB per kapita yang rendah hidup di bawah garis kemiskinan.

Pada tahun 2023, International Monetary Fund (IMF) telah merilis daftar negara termiskin di dunia dengan pendapatan per kapita yang paling sedikit. Negara apa saja? Simak selengkapnya berikut ini.

1. Sudan Selatan

10 Negara Termiskin di Dunia 2023, Konflik & Iklim Salah Satu Sebabnya

Pendapatan per kapita: US$516/Rp8 juta 

Mungkin, kita sebagai pembaca tentu miris dengan hasil data IMF ini. Sudan Selatan menjadi negara termiskin 2023 nomor satu, padahal negara berpenduduk 11 juta jiwa itu memiliki cadangan minyak bumi yang melimpah. Konflik, korupsi, dan kesenjangan yang begitu tinggi, membuat minyak bumi di sana tidak terolah dengan baik.

Padahal, melansir dari Forbes, pendapatan ekonomi Sudan Selatan di tahun 2023 ini naik sekitar 5,8%. Tapi, inflasi tersebut lebih tinggi lagi, yakni 27%. Tentu hal ini menyulitkan masyarakatnya untuk hidup lebih layak.

Masyarakat Sudan Selatan kebanyakan hidup sebagai petani. Namun, kondisi cuaca yang ekstrem dan kekeringan yang parah, membuat para petani harus sering menerima gagal panen. Akibatnya, kelaparan juga sering terjadi di negara ini.

2. Burundi

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved