FANTA Sulap Jalan Lintas Pelican di Kuningan Jadi Lebih Seru!

Cocok untuk melepas penat atau sekadar nongkrong

Untuk kamu yang sering melintasi kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, tentu tak asing lagi dengan Lintas Pelican Kuningan yang menghubungkan Jalan Prof. Dr Satrio dengan Kasablanka. Di bagian bawah jalan layang tersebut, terdapat beberapa spot yang dimanfaatkan sebagai ruang terbuka hijau dan kerap dijadikan tempat istirahat sejenak bagi mereka yang melintas.

Menambah keseruan dan mengajak lebih banyak lagi orang untuk berkunjung ke ruang terbuka hijau, FANTA menyulap Lintas Pelican Kuningan menjadi #PejuangKeseruan Corner yang lebih berwarna dan Instagramable. Bahkan, kamu juga bisa bernostalgia dengan turut memainkan dua permainan saat kita kecil dulu. 

Seperti apa #PejuangKeseruan Corner yang diinisiasi oleh FANTA tersebut? Simak selengkapnya berikut ini.

#PejuangKeseruanCorner hasil kolaborasi FANTA dengan Disparekraf dan Dinas Bina Marga Pemerintah Provinsi DKI Jakarta

FANTA bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) serta Dinas Bina Marga Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menghadirkan transformasi salah satu kawasan di Jakarta menjadi lebih penuh warna dan menyenangkan, dimulai dengan area pada salah satu Lintas Pelican di Kuningan, Jakarta Selatan.

Kolaborasi yang baru saja diumumkan ini sejalan dengan filosofi FANTA yang playful, yaitu untuk mendatangkan generasi #PejuangKeseruan (Colourful People)–para individu yang senantiasa mengubah momen galau menjadi ceria dan lebih seru.

Ko-kreasi mural pertama antara +Jakarta dan FANTA

  • Share Artikel

TOPIC