Staycation menjadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin liburan, namun tidak memiliki banyak waktu longgar. Jika kamu sedang berada di area Bandung, tidak ada salahnya mampir ke salah satu tempat staycation yang seru yaitu Maribaya Hot Spring Resort.
Tempat ini tidak hanya menjadi lokasi untuk staycation, namun juga menyediakan beragam fasilitas menarik bagi pengunjungnya, antara lain kolam air hangat, kafe, hingga glamping tent. Ingin liburan ke sini? Yuk, simak informasi lengkap seputar Maribaya Hot Spring Resort di bawah ini.
1. Lokasi, tiket masuk, dan jam operasional Maribaya Hot Spring Resort
Lokasi: Jalan Maribaya, No. 105/212, Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
HTM: Rp35.000 (weekdays) dan Rp45.000 (weekend).
Jam operasional: setiap hari, pukul 09.00–18.00 WIB dan Sabtu, pukul 09.00–21.00 WIB.
2. Fasilitas Maribaya Hot Spring Resort
Tempat wisata ini menyediakan berbagai fasilitas yang lengkap dan ramah disabilitas, antara lain sebagai berikut:
- Toilet umum
- Musala
- Area parkir
- Children playground
- Restaurant
- Kolam pemandian air panas alami
- Glamping tent, dan sebagainya
3. Aktivitas seru di Maribaya Hot Spring Resort
Maribaya Hot Spring Resort menawarkan beragam aktivitas seru yang dijamin tidak akan membuat bosan para pengunjungnya. Berikut beberapa aktivitas yang bisa kamu lakukan selama di tempat ini.
- Berendam di kolam air hangat
Berendam di air hangat menjadi hal wajib yang harus kamu lakukan saat tiba di Maribaya Hot Spring Resort. Apalagi air di tempat ini memiliki kandungan pH air yang bagus untuk kulit dan kandungan belerangnya cukup rendah.
Tempat ini menyediakan berbagai tiga tempat berendam dengan harga yang berbeda-beda. Deluxe pool dipatok dengan harga Rp35.000, sementara untuk private bath up dan VIP pool Rp90.000.
- Bermain di area playground dan bungee trampoline
Jika kamu membawa anak-anak, tempat ini juga ramah anak, lho! Terdapat area playground lengkap dengan bungee trampoline yang ditawarkan resort ini. Bungee trampoline bisa menjadi pilihan tepat untuk si penantang adrenalin.
- Mencicipi kuliner di Twig Cafe
Maribaya Hot Spring Resort dilengkapi dengan keberadaan kafe di dalamnya yang mampu memanjakan lidah pengunjungnya. Tak hanya itu, kafe ini juga punya pemandangan alam yang menarik dan air terjun.
Ada berbagai menu lezat yang bisa kamu coba dari kafe ini, antara lain Maribaya garden salad, Maribaya chicken sandwich, nasi goreng Maribaya, nasi timbel komplit, sop buntut, dan sebagainya.
- Memberi makan domba
Jika kamu membawa anak-anak, tentu kesempatan ini menjadi hal yang tidak boleh dilewatkan begitu saja. Di tempat wisata ini kamu bisa memberi makan domba-domba lucu.
- Melihat keindahan air terjun
Daya tarik lain yang ditawarkan Maribaya Hot Spring adalah keberadaan Curug Maribaya yang masih satu lokasi dengan tempat ini. Selain Curug Maribaya, ada dua curug lain yang bisa kamu lihat yaitu Curug Cikawari dan Cigulung.
Gemericik suara air terjun yang menenangkan tentu menjadi pelengkap suasana tempat ini. Jika beruntung, kamu juga bisa melihat beberapa monyet liar di sekitaran curug, lho!
- Menginap di glamping tent
Ingin merasakan camping di area resort? Kamu bisa mencoba glamping tent yang menjadi salah satu fasilitas di tempat ini.
Ada beberapa tipe glamping tent yang bisa dicoba, mulai dari deluxe tent, family tent, executive tent, hingga family suite tent. Berbagai tipe glamping tersebut juga dibanderol dengan harga yang berbeda-beda, mulai dari Rp2.188.000 sampai Rp5.188.000.
Maribaya Hot Spring Resort menawarkan beragam fasilitas dan aktivitas serunya yang cocok untuk tempat staycation-mu. Tertarik berkunjung ke sini, Bela?