Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Jalur Kereta Api Terkeren dan Terindah di Dunia

Dimana saja ya?

Romi Subhan

Keunikan kereta adalah rute yang bisa dibilang sangat spesial karena tidak dapat dilalui kendaraan lain. Selain itu memang rute kereta api biasanya dibuat dengan jalur yang memang dipilih yang sepi sehingga tidak terlalu mengganggu kehidupan perkotaan yang ramai. 

Sering kali jalur kereta api memiliki rute membelah hutan, melewati pinggiran kota maupun daerah-daerah lain yang sepi. Namun, semua itu menjadikan keuntungan tersendiri saat kamu berkendara dengan kereta api. Keindahan alam yang tidak bisa kamu temui pada rute kendaraan biasanya akan kamu dapatkan ketika melakukan perjalanan dengan kereta api. '

Dan inilah tujuh rute kereta api yang luar biasa indah dan menarik.

1. Rocky Mountaineer’s First Passage to The West - Kanada

https://www.rockymountaineer.com

Jalur kereta yang pertama ada Rocky Mountaineer’s First Passage to The West dan jalur kereta ini memiliki rute paling indah di Kanada. Kamu akan berangkat dari Vancouver, setelah itu kamu akan melewati derasnya air sungai Fraser Canyon dan juga curamnya tebing-tebing di sekitar sungai Thompson. Selama perjalanan kamu akan ditemani oleh banyak pohon-pohon rindang yang seperti tidak ada habisnya serta gunung bersalju yang seakan menemanimu juga di sepanjang perjalanan.

2. Glacier Express of Switzerland - Swiss

https://www.flightnetwork.com

Berikutnya ada jalur yang menghubungkan dua resor yang ikonik yaitu Zermatt dan St. Moritz, resor yang menawarkan keindahan pemandangan Alpen Swiss. Awal rute ini adalah dimulai dari Zermatt dan akan melalui 91 terowongan dan 291 jembatan. Tidak hanya itu pemandangan padang rumput hijau, danau-danau jernih serta pedesaan yang masih melestarikan kebudayaan tradisional pun jadi teman perjalananmu saat melakukan perjalanan melalui jalur ini. Dan yang paling ditunggu ada Oberalp Pass dan Landwasser Viaduct, jembatan dari batu yang tingginya mencapai 200 kaki. Pemandangan yang menakjubkan.

3. The North Frisian of Sylt - Jerman

alchetron.com

Jalur yang satu ini berbeda dengan yang lainnya karena jalur ini menyebrangi lautan luas. Yang akan dilalui selama perjalanan adalah bagian dari kepulauan laut Danish Wadden Sea. Rute ini memiliki panjang sekitar 11 km dan sudah dibuka sejak tahun 1927, jalur yang cocok bagi kamu para petualang.

4. Tunnel of Love - Ukraina

lolawho.com

Rute yang miiki nama Tunnel of Love ini merupakan jalur kereta api yang berada di Klevan, Ukraina. Jalur yang sangat indah ini seperti namanya memiliki jalur sepanjang tiga kilometer yang berada di tengah-tengah rimbunnya pepohonan di kanan-kirinya sehingga membentuk seperti sebuah terowongan yang indah. Itulah alasan dibalik penamaan Tunnel of Love atau terowongan cinta.

5. Trans-Siberian Railway – Rusia

https://www.flightnetwork.com

Ini merupakan jaringan rel kereta api yang menghubungkan Moskow dengan daerah di paling timur Russia dan juga Laut Jepang. Jalur ini menjadi jalur kereta api terpanjang di dunia. Alasannya karena percabangan dari jalur ini mampu menghubungkan Mongolia, China, dan bahkan Korea Utara.

Awal mula jalur kereta Trans Siberian adalah tahun 1891, di mana pengerjaannya diawasi langsung oleh Menteri Keuangan Rusia saat itu, Sergei Witte. Pada tahun 1916 rute ini telah menghubungan Moskow dengan Vladivostok. Uniknya dari jalur ini adalah pembangunannya yang dimulai dari ujung tujuan yang dipertemukan di tengah-tengah.

6. Georgetown Loop Railroad - Amerika Serikat

georgetownlooprr.com

Jalur kereta api ini merupakan salah satu jalur kereta pertama di Colorado. Pembangunan rute kereta Georgetown selesai pada tahun 1884. Dulunya jalur memiliki fungsi utama untuk menhubungkan Georgetown dan Silver Plume yang memiliki banyak kota tambang disepanjang jalurnya.

Jalur kereta Geogertown miliki jembatan setinggi 200 meter yang pada masa itu dianggap sebagai keajaiban konstruksi. Di tahun 1938 jalur Georgetown sempat ditinggalkan namun pada tahun 1984 jalur ini direnovasi kembali dan menjadi salah satu bentuk perayaan ulang tahun yang ke-100 pembangunan jalur kereta tersebut.

7. The Death Railway – Thailand

thedailybeast.com

Jalur kereta api yang miliki nama asli Myanmar, Death Railway atau jalur kereta kematian, jalur ini merupakan rute kereta sepanjang 415 kilometer yang menghubungkan Bangkok, Thailand dan Rangoon, Myanmar. Sebuah tragedi yang terjadi selama pembangunan rel kereta di mana ribuan pekerjanya tewas membuat jalur ini memilki nama julukan seperti itu.

Pembangunan jalur ini memang memakan banyak korban, setidaknya ada 90.000 pekerja di mana 16.000 diantaranya adalah tawanan perang Sekutu dan mereka tewas selama pengerjaan jalur kereta ini. Kini sisa-sisa dari rute ini dijadikan tempat favorit wisatawan yang hendak mengunjungi Kanchanaburi, Thailand.

Dari jalur kereta di atas, mana nih yang punya pemandangan paling mengagumkan bagimu, Bela?

IDN Channels

Latest from Travel