Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Cara Meminimalisir Budget Makan Kamu Ketika Traveling

Jangan boros-boros yang untuk masalah makan

Dian Nur Alfi Vany

Pernah nggak sih kamu ingin traveling namun budget yang dimiliki belum cukup? Pasti pernah dong, karena ketika ingin bepergian traveling kamu pasti banyak memikirkan budget yang akan dikeluarkan selama itu. Mulai dari biaya transportasi, makan, sampai tempat penginapan yang tentunya akan kamu keluarkan. Ada caranya lho ternyata agar kamu bisa meminimalisir budget traveling kamu dari hal yang terkecil seperti makanan. Saat traveling makanan merupakan hal yang sangat penting, percuma kan kalau hati kamu bahagia tapi perut menangis. 

Tapi bagaimana jika budget yang kamu siapkan untuk makanan mu ternyata habis untuk biaya-biaya lainnya? Nggak perlu khawatir lagi, kamu bisa ikuti cara-cara Popbela ketika traveling nih.

1. Sebelum traveling pilihlah tempat penginapan yang terdapat restoran-restoran murah di sekitar penginapan itu

Ketika kamu berniat pergi traveling coba deh cari tempat penginapan yang akan kamu tinggali selama kamu traveling, cari juga apakah banyak restoran murah yang bisa kamu kunjungi di sekitar penginapanmu. Jangan sampai kamu menyesal karena memilih tempat penginapan yang salah dan bisa-bisa membuat kantongmu kering karena restoran di sekitar penginapan mahal. 

2. Ambil kesempatan makan pagi gratis yang diberikan oleh tempat penginapanmu

Beberapa penginapan terkadang memberikan bonus free breakfast setiap paginya, kamu jangan sampai melewatinya ya. Lumayan lho untuk meminimalisir budget traveling kamu. Selain itu, makanan yang disajikan juga pastinya enak dan bisa membuat kamu bertahan sampai siang hari tiba tanpa mengeluarkan biaya lagi.

3. Pergunakan dengan baik fasilitas dapur yang disediakan ketika kamu menyewa suatu tempat

Ketika kamu menyewa apartemen atau villa pastinya disediakan fasilitas dapur yang bisa kamu gunakan untuk memasak. Ketika kamu traveling cobalah membawa bekal bahan-bahan makanan atau makanan instan yang nantinya bisa kamu masak di dapur tempat penginapanmu. Cara seperti itu ampuh banget untuk meminimalisir uang makan mu, tanpa harus membeli makan di luar lagi. 

4. Bawa botol minum ketika traveling

Selain menghemat budget, cara ini juga bisa buat kamu menjadi orang yang mencintai lingkungan lho. Karena ketika kamu membawa botol minum kamu hanya perlu mengisi ulang air di tempat penginapanmu sebelum kamu jalan-jalan keluar. Selain itu kamu juga tidak membuang-buang botol plastik, jadi kamu juga bisa menjaga lingkungan agar tetap bersih.

5. Cari restoran murah di sekitar tempat penginapanmu

Nah kalau kamu belum ada persiapan dalam memilih pengiapan, kamu harus tetap mencari restoran murah di sekitar penginapanmu ya. Coba tanyakan kepada resepsionis penginapan kamu, siapa tahu dia bisa merekomendasikan restoran murah untuk kamu.

IDN Channels

Latest from Travel