Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Rekomendasi Vila di Tawangmangu Untuk 10 Orang, Mulai dari Rp900k

Cocok buat kamu yang ingin menggelar gathering

Aisyah Banowati

Jika kamu mencari rekomendasi Vila di Tawangmangu untuk hingga 10 Orang, mulai dari Rp900 ribu saja, maka Popbela telah menyiapkan daftarnya.

Kecamatan Tawangmangu di lereng barat Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah merupakan lokasi populer bagi wisatawan yang ingin mencari tempat menginap. Hal ini tak mengherankan, sebab Tawangmangu berada di area yang cukup strategis sehingga dekat dengan berbagai lokasi wisata terkenal.

Mulai dari Air Terjun Grojogan Sewu, Taman Wisata Balekambangan, The Lawu Park, hingga area wisata Sakura Hills dapat dikunjungi kurang dari satu jam jika menginap di daerah Tawangmangu. Untuk itu, di daerah Tawangmangu ada banyak pilihan vila yang dikelola oleh penduduk lokal yang dapat kamu booking untuk liburan.

Lewat artikel ini Popbela akan merekomendasikan vila di Tawangmangu yang dapat memuat tamu hingga sepuluh orang hingga lebih. Berikut daftarnya.

1. Vila Bunga Desa by Sekala Villa

booking.com/hotel/id/villa-bunga-desa-by-sekala-villa.id

Alamat: Kalisoro, Kec. Tawangmangu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah

Harga per malam: Mulai dari Rp900.000

Vila Bunga Desa by Sekala Villa bukan hanya menyediakan fasilitas umum seperti kamar tidur, kamar mandi, ruang bersantai, dan dapur. Vila yang satu ini juga punya private pool serta kamar mandi yang dilengkapi shower dengan pancuran air panas.

Untuk menciptakan pengalaman menginap yang lebih menyenangkan, Vila Bunga Desa by Sekala Villa juga dilengkapi dengan ruang karoeke, alat untuk BBQ, satu set alat untuk bermain tenis meja, serta disediakan pula free kopi dan jahe hangat untuk para tamu.

2. Vila Semesta Tawangmangu

tiket.com/homes/indonesia/villa-semesta

Alamat: Jl. Sekipan, Kramat, Kalisoro, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah

Harga per malam: Mulai dari Rp1.155.000

Vila Semesta Tawangmangu memiliki tiga kamar tidur dengan bangunan yang muat menampung sampai lima belas tamu banyaknya. Pihak pengelola melengkapi fasilitas vila dengan water heater, kolam renang, Android TV, hingga akses WiFi. Halamannya yang luas dapat digunakan untuk memarkirkan dua sampai tiga mobil.

3. Sejuk Village

tiket.com/homes/indonesia/sejuk-village

Alamat: Jl Banjarsari III, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah

Harga per malam: Mulai dari Rp1.187.000

Sejuk Village punya bangunan berlantai dua dengan gaya western yang terletak di dekat hutan pinus. Lokasinya yang dekat dengan hutan membuat para tamu yang menginap dapat mendengar suara air sungai yang mengalir tak jauh dari vila. 

Terdapat tiga kamar tidur dan dua kamar mandi yang dilengkapi dengan pemanas air. Fasilitas lainnya seperti kulkas, microwave, serta alat untuk pesta BBQ juga disediakan oleh pihak pengelola.

4. Vila Matahari Tawangmangu

id.hotels.com

Alamat: Jetis, Kalisoro, Kec. Tawangmangu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah

Harga per malam: Mulai dari Rp1.700.000

Vila Matahari Tawangmangu mampu menampung tamu hingga sepuluh orang banyaknya dengan fasilitas yang memadai. Terdapat ruang dapur, dua kamar mandi, dan ruang kamar untuk beristirahat.

Dari Vila Matahari para tamu dapat mengunjungi wisata Air Terjun Grojogan Sewu dan Bukit Sekipan kurang dari sepuluh menit berkendara. Selain dekat dengan lokasi wisata, Vila Matahari juga cukup dekat dengan Adi Soemarmo International Airport.

5. Kampoeng Bali Tawangmangu

instagram.com/kampoengbalitawangmangu

Alamat: Kramat, Kalisoro, Kec. Tawangmangu, Karanganyar Regency

Harga per malam: Mulai dari Rp2.230.000

Kampoeng Bali Tawangmangu, sama seperti namanya, punya nuansa seperti vila-vila yang berada di Bali. Di sini, para tamu dapat menikmati fasilitas dan furniture dengan keadaan yang masih terawat seperti taman, gazebo, alat BBQ, hingga dapur yang diisi dengan alat memasak yang cukup lengkap. Untuk ruang tidurnya sendiri tersedia tiga kamar yang cukup luas.

6. Vila Cokro Joyo 3 Tawangmangu

tiket.com/homes/indonesia/villa-cokro-joyo-3-tawangmangu

Alamat: Kalisoro, RT02/RW 02, Tawangmangu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah

Harga per malam: Mulai dari Rp2.467.140

Vila Cokro Joyo 3 Tawangmangu menawarkan ruang kamar dengan jendela serta kamar mandi yang dilengkap dengan shower. Tak perlu khawatir terputus dengan dunia luar sebab area vila dilengkapi dengan WiFi. Menariknya lagi, lokasi vila dekat dengan berbagi rumah makan yang menyediakan berbagai macam menu lokal, termasuk sate lawu yang terkenal.

7. Vila Phoeniek Tawangmangu

tiket.com/homes/indonesia/villa-phoeniek-tawangmangu

Alamat: Kalisoro, RT02/RW 02, Tawangmangu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah

Harga per malam: Mulai dari Rp2.371.248

Vila Phoeniek Tawangmangu mampu menerima tamu sampai empat belas orang banyaknya. Terdapat lima kamar tidur, sepuluh tempat tidur, dengan lima kamar mandi yang dilengkapi dengan pemanas air.

Tak ketinggalan, terdapat fasilitas yang memungkinkan para tamu untuk bersenang-senang seperti ruang keluarga, alat karaoke, WiFi, serta ruang terbuka yang dilengkapi dengan alat pemanggang BBQ. Lewat balkon, para tamu akan disuguhi pemandangan hutan pinus.

Yup, karena kapasitasnya, vila-vila di atas juga cocok digunakan untuk kamu yang ingin menyelenggarakan acara gathering. Dari rekomendasi di atas, vila mana, nih, yang menarik perhatian kamu pertama kali?

IDN Channels

Latest from Travel