Sangat Memukau, Ini 6 Museum Keagamaan Bersejarah di Seluruh Dunia

Bahkan ada koleksi dari abad ke-7

Sangat Memukau, Ini 6 Museum Keagamaan Bersejarah di Seluruh Dunia

Berawal sebagai tempat untuk menyimpan koleksi milik individu, keluarga atau institusi kaya, museum sekarang sudah berkembang seiring dengan bertambahnya ilmu pengetahuan. Museum menjadi wadah bukti-bukti otentik sejarah kebudayaan, yang tersimpan di tempat terpercaya.

Museum berasal dari kata Yunani, Μουσεῖον atau mouseion, yang sebenarnya merujuk kepada nama kuil untuk sembilan Dewi Muses, anak-anak Dewa Zeus yang melambangkan ilmu dan kesenian. Di Indonesia, museum yang pertama kali dibangun adalah Museum Radya Pustaka. 

Sekarang, mari kita lihat beberapa museum agama bersejarah di seluruh dunia:

1. Vatican Museum

Sangat Memukau, Ini 6 Museum Keagamaan Bersejarah di Seluruh Dunia

Museum ini adalah museum tertua di dunia. Dibuka untuk umum sejak tahun 1501 oleh Paus Julius II. Museum ini menampilkan karya-karya koleksi kaya Gereja Katolik Roma. Hingga November 2006, tempat ini telah dikunjungi sekitar 4.000.000 orang untuk tahun itu saja.

Kamu akan terpana dengan isi museum ini, Bela. Berisi karya-karya yang dikenal dunia seperti beberapa lukisan Caravaggio, termasuk lukisan Pemakaman (dikerjakan tahun 1602-1603) yang agung. Lukisan wajah Santo Hieronimus karya Leonardo da Vinci, marmer merah takhta Sri Paus yang dulunya berada di Basilika San Giovanni di Laterano, batu nisan hingga inskripsi Romawi, berada di dalam Museum Vatikan ini. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved