Apakah menonton drama Korea terus menerus, membuatmu ingin pindah ke Korea Selatan? Mungkin juga karena kamu ingin meneruskan pendidikan, pindah pekerjaan, sampai berubahnya status dalam hubungan yang menyebabkan kamu harus menjadi penduduk di Korea Selatan?
Korea Selatan menyediakan banyak alasan untuk kamu yang ingin pindah negara. Dari sektor pendidikan, Korea Selatan memiliki banyak universitas terbaik. Korea Selatan juga memiliki banyak destinasi pulau yang bisa kamu tinggali, gaji rata-rata pekerja asing di Korea Selatan per tahun mencapai Rp300 juta. Masih banyak alasan lainnya untuk memperkuat keyakinan kamu untuk tinggal di negeri Gingseng ini.
Namun, sebelum memutuskan untuk pindah, yuk, simak dulu fakta menarik yang dimiliki Korea Selatan.
1. Korea Selatan menyediakan transportasi publik yang aman dan nyaman. Namun, kamu harus membayarnya dengan harga yang cukup tinggi. Hindari pula berpergian pada jam sibuk, karena transportasi umum akan sangat padat
2. Harga rata-rata apartemen di Korea Selatan termasuk mahal, lho! Untuk apartemen di pusat kota, kamu harus mengeluarkan bujet mulai dari Rp8 jutaan per bulan
3. Kamar mandi umum di Korea Selatan tidak sebersih yang digambarkan. Karena banyak kamar mandi yang sering kehabisan tisu. Kamu harus selalu siap membawa tisu sendiri
4. Bukan lagi rahasia, operasi plastik pada wajah merupakan hal yang lumrah di Korea Selatan. Saat kamu berjalan-jalan di Gangnam, akan banyak poster before and after operasi plastik
5. Jika kamu tinggal di Seoul, malam hari akan selalu ramai. Baik hari kerja atau hari libur, malam di Seoul tidak pernah sepi
6. Nyatanya, sangat sulit menemukan tempat sampah umum di Korea Selatan. Kamu perlu membawa sampah bekas makanan sampai rumah, agar tidak mengotori jalan
7. Kamu perlu memilah antara sampah daur ulang atau hanya sampah makanan biasa. Biasanya, setiap satu minggu sekali, akan ada petugas yang membawa sampah ke perusahaan daur ulang
8. Salah satu faktor yang mendukung tingginya biaya hidup di Korea Selatan adalah mahalnya harga buah dan sayur. Contohnya, untuk mendapatkan dua buah pisang, kamu perlu merogoh kocek sampai Rp25 ribu
9. Sering melihat adegan sauna di drama Korea? Nah, di sauna kamu akan banyak menemukan tubuh telanjang yang berkeringat
10. Menggunakan sandal jepit bukan hal yang lumrah di Korea Selatan. Bahkan, di sekolah, para murid memiliki sepatu yang berbeda untuk dipakai di indoor dan outdoor
11. Korea Selatan memiliki budaya hoesik atau minum-minum, bersama rekan kerja atau teman. Jadi, untuk kamu yang nggak kuat minum, sebaiknya mempersiapkan diri, ya
Pindah ke negara lain adalah sebuah keputusan besar. Jadi, pastikan kamu sudah memikirnya dengan matang, serta mencari informasi tentang negara yang kamu tuju.