Rilis Seri Baru, Samsung Siap Jadi Pelopor Smartphone Masa Depan

Siap ganti ponsel baru?

Rilis Seri Baru, Samsung Siap Jadi Pelopor Smartphone Masa Depan

Padatnya jalanan Ibukota Jakarta ternyata nggak menyurutkan langkah saya dan tamu lainnya untuk datang ke Grand Ballroom Ritz Carlton, Jakarta Selatan. Hari itu (4/3), Samsung merilis seri ponsel terbaru mereka, yakni Samsung Galaxy S20 Series.

Di tengah merebaknya kabar virus corona yang sudah ‘mampir’ ke Indonesia, Samsung tetap menyelenggarakan acara tersebut. Dengan proteksi keamanan yang cukup ketat, setiap tamu wajib diukur suhu tubuh dan menggunakan hand sanitizer sebelum masuk ke venue acara.

Setelah melewati proses tersebut, tepat pukul 12.00 siang, acara dimulai. Kwon Jae Hoon, Presiden Direktur Samsung Electronics Indonesia, membuka acara dan langsung memperkenalkan tiga seri ponsel terbaru milik Samsung, yakni Samsung Galaxy S20, Samsung Galaxy S20+, dan Samsung Galaxy S20 Ultra. Ketiganya menjadi ponsel dengan teknologi paling baru yang sebelumnya tak pernah ada di ponsel di kelasnya.

Tak hanya melihat dan menjelaskan pemaparan dari Samsung, saya pun turut serta mencoba ponsel tersebut. Bagaimana spesifikasi, kelebihan serta harga dari ponsel tersebut? Simak ulasannya berikut ini ya.

Teknologi Kamera Mutakhir yang Mampu Mengabadikan Gambar Secara Keseluruhan

Rilis Seri Baru, Samsung Siap Jadi Pelopor Smartphone Masa Depan

Teknologi Space Zoom pada Galaxy S20 menggunakan kombinasi antara Hybrid Optical Zoom dan Super Resolution Zoom dengan dukungan AI-powered Digital Zoom, untuk memastikan pengguna dapat mengambil gambar dari kejauhan dengan kualitas yang terbaik. Teknologi Hybrid Optical Zoom pada Galaxy S20 menggabungkan sensor gambar beresolusi tinggi yang canggih dengan lensa terbaru, yang dirancang untuk memberikan nilai tambah kepada pengguna dibandingkan dengan teknologi Optical Zoom yang sebelumnya.

Berkat teknologi terbaru ini, Galaxy S20 dan S20+ dapat melakukan 3x Hybrid Optical Zoom, sedangkan Galaxy S20 Ultra dapat melakukan lebih jauh lagi, yaitu 10x Hybrid Optical Zoom. Dengan Digital Zoom yang ditenagai AI, pengguna dapat melihat lebih jauh hingga 30x dengan S20 dan S20+, serta 100x dengan S20 Ultra. Tidak perlu khawatir memilih satu objek untuk bercerita lebih, karena foto yang diambil menggunakan Galaxy S20 series memiliki banyak resolusi untuk cropping dan tetap menghasilkan foto yang berkualitas tinggi.

Teknologi Nona-Binning menggabungkan sembilan piksel menjadi satu, sehingga sensor 108MP dapat menghasilkan foto 12MP. Ukuran piksel yang lebih besar dari teknologi Nona-Binning dapat mengambil lebih banyak cahaya hingga 9x untuk meningkatkan kejernihan foto, sekalipun dalam kondisi cahaya yang minim.

Galaxy S20 dan Galaxy S20+ dibenamkan kamera beresolusi 64MP, sedangkan Galaxy S20 Ultra dibenamkan kamera 108MP, yang mampu merekam video hingga kualitas 8K hingga 30fps. Terlebih lagi, Galaxy S20 series juga memiliki performa unggulan dengan dukungan RAM LPDDR5 hingga 12GB.

Dengan kamera ini, kita bisa mengambil foto maupun video dengan kualitas terbaik. Super steady-nya memungkinkan goyangan pada video meskipun kita mengambilnya tanpa menggunakan tripod. Mau mencobanya, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved