Kabar Duka, Jakob Oetama & Yopie Latul Meninggal Dunia Hari Ini

Dua sosok legendaris tutup usia di hari yang sama

Kabar Duka, Jakob Oetama & Yopie Latul Meninggal Dunia Hari Ini

Tahun 2020 sepertinya masih terus memberikan kabar buruk. Hari ini kabar duka datang dari dua tokoh legendaris Indonesia, Jakob Oetama dan Yopie Latul. Keduanya dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (9/9). 

Jakob Oetama, wartawan senior sekaligus pendiri Kompas Gramedia Group tutup usia

Kabar Duka, Jakob Oetama & Yopie Latul Meninggal Dunia Hari Ini

Kabar duka pertama datang dari pendiri Kompas Gramedia Group, Jakob Oetama. Jakob dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (9/9) di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara. Wartawan senior ini meninggal dunia karena penyakit stroke dan dikabarkan sudah kritis sejak 22 Agustus 2020 lalu.

Melansir dari IDNTimes.com, Direktur Rumah Sakit Mitra Kelapa Gading Ronald Reagen mengatakan kondisi Jakob sempat membaik saat dirawat di rumah sakit.

"Saat 22 Agustus dirawat di kami pada saat awal masuk kritis dan lemah. Saat itu sudah perawatan maksimal. Selama perawatan sempat membaik, dengan berbagai faktor usia mungkin cukup sepuh akhirnya memang kondisi memburuk," kata Ronald.

Hal ini juga ditegaskan oleh dokter penyakit dalam Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading yang menangani Jakob, dr. Felix Prabowo Salim. Felix juga mengatakan kalau Jakob tidak terinfeksi virus COVID-19 dan hasil swab test Jakob negatif.

Melansir dari Kompas TV, Jakob jenazah akan dibawa ke rumah duka untuk menggelar misa selama beberapa jam. Selanjutnya, akan disemayamkan di Gedung Kompas Gramedia Palmerah Selatan, Jakarta Pusat. Jakob akan dimakamkan pada hari Kamis (10/9) besok di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

Yopie Latul, penyanyi lagu “Poco-Poco” meninggal dunia

Kabar Duka, Jakob Oetama & Yopie Latul Meninggal Dunia Hari Ini

Kabar duka selanjutnya datang dari pelantun lagu “Poco-Poco”. Yopie Latul meninggal dunia hari ini, Rabu (9/9) akibat terinfeksi COVID-19. Kabar Yopie terinfeksi COVID-19 didapat dari Instagram Story putranya, Carllo Latul yang diunggah pada Selasa (8/9).

Carllo Latul atau yang akrab disapa Rio ini mengatakan kalau ayahnya positif COVID-19 dengan diagnosa orang tanpa gejala (OTG). Mengetahui hasil tesnya positif, Yopie langsung dirawat di Rumah Sakit Sentra Medika Cibinong, Jawa Barat untuk mendapatkan perawatan intensif.

Hari ini (9/9) atau sehari setelah Yopie dirawat di rumah sakit, ia menghembuskan napas terakhir. Yopie meninggal dunia dalam usia 65 tahun.

Popbela turut berduka dan mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya Jakob Oetama dan Yopie Latul. Semoga dua tokoh legendaris ini tenang di sisi Tuhan Yang Maha Esa.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved