Baru-baru ini, Bigo Live menyelenggarakan BIGO Awards Gala 2025 Ke-6 yang menghadirkan lebih dari 200 content creator terbaik dari 40 negara. Acara penghargaan tersebut berlangsung di Marina Bay Sands Theatre, Singapura. Gala ini bertujuan untuk merayakan para content creator melalui platform live streaming yang inklusif.
Acara penghargaan Bigo Live juga dihadiri oleh para duta besar dan perwakilan dari asosiasi bisnis terkemuka di Singapura. Kali ini, acara BIGO Awards Gala 2025 dipandu oleh Vernetta Lopez, seorang aktris sekaligus penyiar radio terkenal di Singapura, bersama Rishi Budhrani, aktor, pembawa acara, dan komedian ternama di Singapura.
Acara Bigo Awards Gala 2025 dihadiri lebih dari seribu tamu
BIGO Awards Gala 2025 juga disiarkan secara langsung dengan exclusive di aplikasi Bigo Live, dan telah ditonton lebih dari 140,000 viewers dari seluruh dunia.
Malam hari ini dipenuhi rangkaian acara yang memukau, mulai dari musik pop, opera, hip hop, dan rock, hingga aksi akrobatik dan tarian. Tak hanya sebagai acara penghargaan, acara ini menyuguhkan seni yang kreatif dan menyatukan berbagai budaya.
Merayakan kekuatan koneksi secara kreatif
Live Your Oasis menjadi tema BIGO Awards Gala 2025 untuk merayakan kreativitas dan komunitas yang mendorong ekosistem digital secara inovatif.
Malam puncak Gala menjadi momen menyenangkan bagi para content creator. Dengan lebih dari 200 creator dan Family mendapat pengakuan dalam Penghargaan Teratas Regional, Kontinental, dan Global. Kategori tersebut juga termasuk Siaran Langsung Paling Mengharukan, Konten Family Terbaik, dan Pembangun Komunitas Global.
Para penggemar dan viewers dari seluruh dunia juga dapat memberikan dukungan, melalui vote box untuk content creator favorit mereka dengan kategori di bawah ini:
- Most Popular Broadcaster of the Year
- Most Popular Family of the Year
- Gala Star
Kreator Indonesia berhasil meraih penghargaan
Sesi pemungutan suara secara virtual ini menyatukan komunitas online dan offline Bigo Live untuk memberikan dukungan kepada para artis dan content creator dengan performa terbaik.
Sesi voting secara virtual menyatukan komunitas online dan offline Bigo Live. Beberapa content creator dari Indonesia seperti; Anne (ID Bigo: 520ANNE), Queeny (ID Bigo: 902900917), serta Bebbyra (ID Bigo: hey.bebby), berhasil meraih posisi tiga besar di kategori Regional. Anne dan Queeny turut memasuki urutan 10 besar finalis peringkat Global.
Sementara itu, INFERNO (ID Bigo: 169044), Libra (ID Bigo: 2181), dan BOAZ (ID Bigo: 46486) berhasil menduduki kategori Family Teratas Bigo Live di Indonesia. INFERNO menjadi content creator Family yang sukses mewakili Indonesia dan menempati peringkat Global.
Menyatukan budaya dengan ekosistem yang positif
Berdasarkan laporan dari Goldman Sachs, ekonomi kreator global senilai US$480 miliar di tahun 2027. Bahkan, Bigo live memimpin dalam menciptakan koneksi yang bermakna baik secara online dan offline. Platform live streaming ini memberikan ruang digital yang aman untuk penggunanya dari mancanegara.
Bigo Live memiliki lebih dari 500 juta pengguna di 150 negara. Platform ini telah berhasil membangun eksosistem yang positif dan beragam melalui internet.
Dengan strategi yang sesuai kebutuhan masyarakat lokal, Bigo Live memberikan pendekatan yang mengutamakan komunitasnya. Apakah kamu salah satu pengguna Bigo Live, Bela?