Hadir dengan Harga Terjangkau, Ini Kecanggihan vivo Y51

Cocok untuk kegiatan sehari-hari kamu!

Hadir dengan Harga Terjangkau, Ini Kecanggihan vivo Y51

Setelah sempat melakukan program Early Buy untuk lini terbaru vivo Y51 beberapa hari lalu, tepat hari ini, Selasa (8/12), vivo Y51 secara resmi sudah bisa didapatkan langsung oleh konsumen Indonesia melalui program Super Selling Day di vivo Official Store, retail partner, maupun vivo e-commerce partner (Shopee, Lazada, Blibli, dan JD.ID).

Dengan harga kompetitif sebesar Rp 3.599.000, vivo Y51 hadir untuk menemani kamu dalam berbagai kegiatan sehari-hari. vivo seri terbaru ini hadir dengan dua pilihan warna, yaitu Titanium Sapphire dan Crystal Symphony. vivo Y51 menjadi pilihan untuk mendukung kebutuhan para generasi muda yang energik dan mencari pengalaman dalam menikmati hiburan setiap hari. Dibekali RAM 8GB dengan memori internal 128GB dan didukung slot memori eksternal hingga 1TB, vivo Y51 hadir dengan desain penuh gaya dan harga yang tetap bersahabat.

Hadir dengan Harga Terjangkau, Ini Kecanggihan vivo Y51

"Kami membawa vivo Y51 sebagai jawaban atas kebutuhan smartphone dengan spesifikasi mumpuni namun tetap terjangkau di kelasnya. Lewat smartphone terbaru ini juga, vivo ingin memberikan pilihan smartphone dengan peningkatan dari segi spesifikasi, desain, kamera, dan performa, agar kami terus membawa nilai lebih lagi kepada konsumen kami," ujar Edy Kusuma, Senior Brand Director vivo Indonesia dalam siaran persnya.

Untuk lebih lengkapnya, berikut ini adalah spesifikasi vivo Y51.

Kapasitas penyimpanan yang lebih besar

vivo Y51 memiliki apasitas penyimpanan memori internal 8GB RAM + 128GB ROM, terbesar di kelasnya saat ini. Sehingga, vivo Y51 dapat menyimpan berbagai file mulai dari foto, rekaman video, beragam aplikasi, hingga dokumen-dokumen. vivo Y51 juga menyediakan slot untuk memori eksternal hingga 1TB yang dapat memaksimalkan kebutuhan penyimpanan dokumen maupun menunjang aktivitas lain di smartphone

Tidak hanya itu, vivo Y51 ditenagai oleh prosesor dari Qualcomm® yaitu Snapdragon™ 665 dengan Qualcomm® AdrenoTM 610 GPU, serta Funtouch OS 11 berbasis Android 11 yang memberikan konsumen pengalaman menggunakan smartphone yang mulus dan lancar. 

Pada modul dayanya, smartphone ini diperkuat dengan kapasitas baterai jumbo 5000mAh yang memiliki  kemampuan pengisian cepat 18W FastCharge. Selain itu, vivo Y51 juga didukung fitur Audio Booster yang mampu memberikan pengalaman yang lebih baik saat mendengarkan musik menonton video atau film, dan bermain games, dengan meningkatkan suara yang dihasilkan rongga speaker hingga 73 dB. 

Fitur ini juga didukung dengan efek super audio yang memberikan pengalaman audio visual yang lebih menakjubkan, jernih, dan sangat jelas. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved