5 Resep Olahan Jagung, Satu Bahan Beragam Rasa

Alternatif karbohidrat buat yang lagi mengurangi makan nasi

5 Resep Olahan Jagung, Satu Bahan Beragam Rasa

Bingung mau masak apa? Mungkin deretan resep olahan jagung di bawah ini bisa kamu coba. Satu bahan ini bisa menghasilkan hidangan dengan rasa yang gurih untuk jadi lauk, hingga manis untuk jadi dessert.

Cara membuatnya pun gampang banget dan bisa diikuti di rumah. Buat kamu yang sedang ingin mengurangi makan nasi, simak dan simpan resep olahan jagung ini, yuk, Bela!

1. Bakwan Jagung

5 Resep Olahan Jagung, Satu Bahan Beragam Rasa

Bahan-bahan:

  1. 4 buah jagung manis yang disisir
  2. 3 butir bawang merah, cincang halus
  3. 2 siung bawang putih, cincang halus
  4. 5 sendok makan tepung terigu serbaguna
  5. 1 sendok makan tepung beras
  6. 1 butir telur ayam
  7. Garam
  8. Gula pasir
  9. Air
  10. Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah untuk mencampur jagung manis sisir, bawang merah dan bawang putih yang sudah dicincang, tepung terigu, tepung beras, dan telur ayam.
  2. Pastikan adonan bakwan jagung tidak terlalu encer atau terlalu kental. Oleh karena itu, tuangkan air sedikit demi sedikit saja.
  3. Bumbui adonan dengan garam dan gula pasir secukupnya.
  4. Panaskan minyak di wajan.
  5. Ambil adonan dengan sendok lalu goreng sampai berwarna keemasan.
  6. Bakwan jagung siap disantap bersama nasi dan lauk lainnya.

2. Jagung Bakar Aneka Rasa

Bahan-bahan:

  1. Jagung manis, jumlahnya sesuai kebutuhan
  2. 150 gram keju parut
  3. 8 sendok makan margarin
  4. 5 sendok makan madu/susu kental manis putih
  5. 2-3 sendok makan cabai bubuk
  6. 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan

Cara membuat:

  1. Kupas kulit jagung manis dan bersihkan dari rambut yang masih menempel.
  2. Siapkan piring. Campur margarin, madu/susu kental manis, cabai bubuk, dan bawang putih yang sudah dihaluskan ke dalamnya sampai rata.
  3. Bumbu sudah siap lalu oleskan ke masing-masing jagung manis yang akan dibakar.
  4. Sembari menyiapkan jagung, jangan lupa siapkan perapian. Jika sudah, bakar jagung sampai warnanya berubah dan wanginya menguar.
  5. Pindahkan ke atas piring lalu taburi dengan keju parut.
  6. Jagung bakar pedas manis asin siap disantap bersama orang tersayang!

3. Sup Jagung Telur

Bahan-bahan:

  1. 2 buah jagung manis yang sudah dipipil
  2. 1 buah kentang, dipotong dadu kecil
  3. 2 buah wortel, dipotong dadu kecil
  4. 2 butir telur ayam
  5. 1 batang daun bawang iris
  6. 1/4 buah bawang bombay iris kecil
  7. 4 buah bawang merah cincang
  8. 2 siung bawang putih cincang
  9. 1 sendok makan tepung maizena
  10. Air
  11. Garam
  12. Lada bubuk
  13. Kaldu jamur

Cara membuat:

  1. Tumis bawang bombay, bawang merah, dan bawang putih sampai harum.
  2. Tuang air secukupnya, tunggu sampai mendidih.
  3. Kemudian masukkan jagung manis pipil, daun bawang, serta wortel dan kentang yang telah dipotong dadu kecil.
  4. Kocok telur lalu masukkan ke dalam panci, aduk.
  5. Setelah itu, bumbui dengan garam, lada bubuk, dan kaldu jamur secukupnya.
  6. Larutkan 1 sendok maizena dengan sedikit air, lalu masukkan ke dalam sup.
  7. Tunggu sup matang lalu sajikan selagi hangat.

4. Muffin Jagung Manis

Bahan-bahan:

  1. 120 gram terigu protein sedang
  2. 120 gram jagung manis pipil
  3. 90 gram gula pasir
  4. 80 gram margarin
  5. 50 ml susu cair
  6. 2 butir telur ayam
  7. 2 lembar keju cheddar
  8. 1/4 sendok teh vanili bubuk
  9. 1/3 sendok teh baking powder double acting (BPDA)

Cara membuat:

  1. Ayak terigu dan baking powder, sisihkan.
  2. Blender jagung manis, keju, susu cair, dan vanila hingga halus. Setelah itu, sisihkan.
  3. Di wadah yang berbeda, kocok telur dan gula pasir menggunakan mixer. Pastikan gula sampai tercampur sampai larut dan adonan berubah jadi putih pucat.
  4. Panaskan oven pada suhu 210 derajat Celcius.
  5. Kocok margarin hingga lembut. Setelahnya, masukkan secara bertahap adonan kocokan telur yang telah dibuat sebelumnya.
  6. Masukkan selang-seling dengan terigu.
  7. Kemudian, masukkan campuran jagung yang telah diblender. Kocok sebentar hingga tercampur rata.
  8. Siapkan cetakan muffin yang telah diberi kertas cupcake. Tuang adonan ke dalamnya.
  9. Panggang muffin di dalam oven selama kurang lebih 25 menit.
  10. Agar tampilan lebih cantik, muffin jagung manis bisa kamu hias sesuai selera.

5. Puding Jagung Manis

Bahan-bahan:

  1. 1-2 buah jagung manis besar yang sudah dipipil
  2. 1/2 bungkus bubuk jeli plain
  3. 500 ml air
  4. 125 ml susu cair
  5. 75 gram gula pasir
  6. 1 sendok makan tepung maizena
  7. Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Jagung manis yang sudah dipipil dihaluskan dengan blender.
  2. Saring hingga tersisa sarinya saja.
  3. Ke dalam satu wadah, campur sari jagung manis, susu, air, gula, maizena, garam, dan bubuk jeli hingga merata.
  4. Panaskan campuran tersebut di atas api kecil sambil diaduk-aduk.
  5. Terus aduk bahan dan pastikan tidak ada yang menggumpal.
  6. Jika telah mendidih, angkat dan tuang cairan puding ke dalam cetakan.
  7. Diamkan puding sampai dingin dan mengeras.
  8. Setelah itu simpan di dalam lemari es.
  9. Bisa juga langsung disajikan bersama topping atau fla favorit.

Resep mana yang ingin kamu recreate karena langsung menggugah selera, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved