Jika mendengar kota Hong Kong, tentu mengingatkan akan destinasi belanja dan kuliner. Tapi tahukah kamu, kalau setiap tahunnya, Hong Kong juga memiliki acara seru yang bernama Hong Kong Wine & Dine Festival atas inisiasi dari Hong Kong Tourism Board (HKTB).
Atas undangan HKTB, Popbela turut menghadiri Pesta akbar yang dibuka pada Rabu (23/10/2024) lalu. Terdapat ratusan tenda di Central Harbourfront Event Spaces selama lima hari dari 23 - 27 Oktober 2024, yang berisikan 300 booth wine, bir, spirit dan makanan dari 35 negara dan wilayah di seluruh dunia. Seperti apa keseruannya?
Mencoba ragam wine dari seluruh dunia di satu tempat
Upacara pembukaannya sendiri diresmikan bersama oleh Sekretaris Keuangan, Michael Wong Wai-lun, Sekretaris Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata, Kevin Yeung, Sekretaris Tetap Bidang Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata, Vivian Sum Fong-kwang, Ketua Dewan Pariwisata Hong Kong, Dr. Pang Yiukai, serta Presiden Dewan Anggur Bordeaux, Allan Sichel.
Sejak tahun 2009, HKTB telah bermitra dengan Bordeaux Wine Council dalam mempromosikan pengalaman bersantap dan wine secara global di Hong Kong. Tahun ini, acara khusus diperpanjang menjadi lima hari, dengan jam buka hingga 11 malam. Sehingga, memungkinkan lebih banyak pencinta kuliner untuk menikmati anggur berkualitas global dan populer lebih lama, sambil merasakan budaya kuliner Hong Kong dengan latar belakang Pelabuhan Victoria, gedung-gedung indah, hingga bianglala.
Harga tiket masuknya dimulai dari HK$20 untuk umum—dengan potongan 50% bagi manula, anak-anak usia 3-12, siswa dan orang berkebutuhan khusus, kemudian beberapa pilihan jumlah token untuk membeli wine dan makanan mulai dari HK$200 untuk mendapat 8 token.
Koktail di Harbour Lounge dibuat oleh ahli mixologi yang diakui secara internasional, termasuk Demie Kim dari Zest di Seoul, yang memegang posisi kedua pada “2024 Asia’s 50 Best Bars” dan posisi kesembilan pada “2024 50 Bar Terbaik Dunia”.
Di sinilah kamu bisa mencoba wine dari China, Hong Kong, Spanyol, Prancis, Italia, hingga melihat botol-botol wine vintage yang unik. Selain itu, booth dari Inggris menjadi destinasi yang baru saja ikut dalam festival ini di tahun 2024.
Hari penutupan sekaligus menyambut Halloween
Pada tanggal 26 dan 27 Oktober ini pula—bertepatan dengan menyambut Halloween— kamu bisa mengikuti “Halloween Weekend”. Bagi 300 tamu yang mengikuti acara dengan kostum bertema Halloween, dapat mendaftar di meja informasi untuk mendapatkan kesempatan memenangkan dua token per orang.
Setelah jam 6 sore, coba perhatikan penampilan kejutan dari para pengisi acara dengan kostum bertema Halloween yang akan mengundang pengunjung untuk terlibat dalam mini-game dan memenangkan hadiah kejutan. Psst, Popbela juga sudah mencobanya, lho!
Tidak hanya berpusat di Central Harbourfront Event Spaces, Hong Kong Wine & Dine Festival juga berlangsung selama sebulan penuh hingga 30 November 2024 di seluruh penjuru Hong Kong. Beragam restoran, bar hingga stall camilan dan makanan kecil terkenal di Hong Kong yang terlibat dalam festival ini, juga turut menawarkan ragam promosi serta menu khusus.
Panggung musik yang sangat pas untuk acara Hong Kong Wine & Dine Festival
Hampa rasanya jika kumpul bersama sambil minum wine dan kuliner tanpa kehadiran musik. Hong Kong Wine & Dine Festival melengkapi acara dengan menampilkan 19 “Tasting Theater” yang dipimpin oleh koki terkenal, sommelier profesional, dan pakar lainnya.
Saat malam semakin larut, panggung besar dengan gemerlap lampu, menjadi hidup dengan pertunjukan musik. Di antaranya, ada Gyubin yang menghibur di Sabtu malam. Penyanyi-penulis lagu berusia 17 tahun asal Korea Selatan itu, kerap disamakan dengan superstar IU.
Penduduk lokal dan pengunjung dari luar Hong Kong bisa mendapatkan tiket secara online melalui platform Klook atau langsung di lokasi untuk mengikuti perayaan yang seru ini. Namun jika ketinggalan, jangan khawatir, Hong Kong Wine & Dine Festival akan kembali menunggu kamu tahun depan!
Untuk informasi lebih lanjut, bisa mengunjungi situs web acara di sini.