Bila ingin menambah ide menu makan siang, maka cobalah menjajal kelezatan kuliner mi ayam bangka. Mi yang kerap pula disebut mien ini menjadi salah satu kuliner khas orang Hakka.
Untuk menikmati mi ayam bangka biasanya disantap dengan taburan ayam cincang. Kalau tertarik memasak mi ayam bangka, maka bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep berikut ini, Bela!
Bahan membuat mi ayam bangka
Mi ayam bangka ciri khasnya adalah mi kuah dengan topping ayam cincang yang cenderung manis.
Bahan utama:
1 kg mi telur
Bahan tumisan ayam:
- 250 gram daging ayam cincang
- 100 gram jamur
- 2 siung bawang putih
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm minyak
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- Air secukupnya
Bahan pelengkap:
- Kaldu ayam secukupnya
- Sawi hijau secukupnya
- Bawang goreng secukupnya
- Taoge secukupnya
- Pangsit goreng secukupnya
- sambal secukupnya
Cara membuat mi ayam bangka
Jika ingin menikmati mi ayam bangka yang lebih autentik bisa meraciknya dengan kecap asin asli Bangka yang memiliki rasa lebih menonjol dari kecap asin pada umumnya.
Cara membuat:
1. Panaskan minyak lalu tumis cincangan bawang putih, daging ayam, dan jamur hingga beraroma harum.
2. Tambahkan saus tiram, kecap asin, kecap manis, merica bubuk, garam, dan minyak wijen.
3. Bila tumisan ayam sudah tercampur, tuang air secukupnya dan masak hingga bumbunya meresap, lalu sisihkan.
4. Selanjutnya, masak mi hingga setengah matang, lalu masukkan potongan sawi dan masak keduanya sampai matang.
5. Tiriskan dulu mi yang sudah matang, letakkan di dalam mangkuk bersama sawi.
6. Racik minyak ayam dan kecap asin, lalu tambahkan tumisan ayam di atasnya.
7. Barulah, taburkan bawang goreng, taoge, dan pangsit goreng. Mi ayam bangka siap dinikmati selagi hangat.
Salah satu tips enak menikmati mi ayam bangka adalah menyantapnya dengan kuah kaldu ayam. Cukup mudah untuk membuatnya sendiri di rumah, bukan? Selamat mencoba, Bela!