Ngopi Lucu Lewat Cold Cream Sensation dari Djournal Coffee

Mana Cold Cream Sensation yang pernah kamu coba?

Ngopi Lucu Lewat Cold Cream Sensation dari Djournal Coffee

Kopi memang menjadi minuman yang banyak digemari di banyak negara, termasuk Indonesia. Bahkan, lewat Riset Snapcart 2023 menunjukkan 79% masyarakat Indonesia mengonsumsi kopi setidaknya sekali dalam sehari. 

Kepopuleran minuman kopi, tak lepas dari inovasi minuman kopi yang terus muncul, sehingga menciptakan tren konsumsi kopi baru dari waktu ke waktu. Melalui riset yang sama, Snapcart juga menyebutkan bahwa orang Indonesia memiliki preferensi kopi yang beragam, namun sebagian besar menyukai kopi yang manis. 

Melihat makin menjamurnya penggemar kopi bercitarasa manis, menjadi kesempatan yang coba diambil oleh Djournal Coffee lewat peluncuran Cold Cream Sensation. Lantas, seperti apa legitnya minuman kopi dari Djournal Coffee ini? 

Djournal Coffee meluncurkan Cold Cream Sensation

Ngopi Lucu Lewat Cold Cream Sensation dari Djournal Coffee

Dalam upaya memenuhi kebutuhan dan kegemaran pecinta kopi yang semakin beragam, Djournal Coffee memperkenalkan Cold Cream Sensation sebagai inovasi minuman terbaru bagi pegiat ngopi lucu, pada Kamis (22/02/2024). Brand besutan Ismaya Group yang terkenal dengan kopi artisan ini, menawarkan pengalaman baru dalam mencicipi kopi lewat perpaduan rasa pahitnya kopi, susu yang manis, dan cream yang gurih.

“Cold Cream Sensation adalah inovasi terbaru dari Djournal Coffee. Varian ini menghadirkan kopi dengan cream tebal yang fluffy dan creamy sehingga memberikan rasa seimbang antara manis dan gurih dan dengan tampilan yang menarik,” Ujar James Hezekiah, Marketing Manager Djournal Coffee saat Workshop di Djournal Coffee Pacific Place, pada Kamis (22/02/2024).

Cold Cream Sensation menawarkan 3 varian rasa

Cold Cream Sensation memiliki tiga varian rasa, yaitu Tiramisu Creamy Latte, White Velvet Creamy Latte dan Sea Salt Creamy Latte. Tiap varian memiliki rasa yang cukup unik dan berbeda, sehingga bisa menyesuaikan dengan keinginan pelanggan.

  • Kalau White Velvet Creamy Latte menjadi rasa signature dari Djournal Coffee, perpaduan rasa sea salt dan burnt caramel memberikan rasa yang unik antara gurih dan manis. 
  • Lalu, Tiramisu Creamy Latte menawarkan rasa yang cenderung manis dan bentuk cold cream yang menyerupai donat. 
  • Sedangkan, Sea Salt Creamy Latte memiliki kopi yang dipadukan dengan cream, sehingga rasanya dominan gurih. 

Keseruan Popbela ikut membuat Sea Salt Creamy Latte

Peluncuran Cold Cream Sensation dari Djournal Coffee terasa makin istimewa, karena Popbela berkesempatan ikut membuat Sea Salt Creamy Latte yang menjadi salah satu varian favoritnya. Berkat arahan selaku Sendy Djaja Research & Development Manager of ISMAYA Group yang Certified Q Grader, berhasil membuat sajian kopi bercitarasa gurih ini. 

Sendy Djaja sempat menjelaskan, saat membuat cream dengan waktu pengadukan yang tepat, bisa menghasilkan cold cream yang tetap fluffy. Cold Cream Sensation diharapkan bisa memberi sentuhan yang berbeda dan menyenangkan bagi para pecinta kopi. 

Kalau ingin menikmati Cold Cream Sensation dari Djournal Coffe, varian ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp42.000. Jadi, tertarik untuk mencobanya, Bela? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved