SaladStop! Hadirkan Menu Bernutrisi Lengkap untuk Kamu yang Berpuasa

Apakah kamu sudah siap menyambut Ramadan juga?

SaladStop! Hadirkan Menu Bernutrisi Lengkap untuk Kamu yang Berpuasa

Tanpa terasa beberapa bulan lagi kita akan memasuki bulan Ramadan. Di bulan tersebut, seluruh umat Muslim diwajibkan untuk berpuasa. Selain memang melaksanakan kewajibannya, berpuasa juga biasanya dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk mengatur kembali pola makannya.

Karena tubuh akan menahan makan dan minum selama lebih dari sepuluh jam setiap harinya selama satu bulan penuh, nutrisi yang masuk harus seimbang supaya kita tetap bisa beraktivitas seperti biasa dan nggak mudah lemas.

Memanfaatkan momen ini, SaladStop! menghadirkan menu bernutrisi lengkap untuk kamu yang berpuasa. Seperti apa menu dan manfaatnya? Simak penjelasannya berikut ini.

Sabai Sabai, Menu Baru Bercita Rasa Khas Thailand

SaladStop! Hadirkan Menu Bernutrisi Lengkap untuk Kamu yang Berpuasa

Melengkapi salad dan wrap sebagai produk khas SaladStop! Warm Protein Bowls merupakan sajian sehat yang tidak hanya kaya serat dan nutrisi, namun juga memiliki kandungan protein yang lebih tinggi.

Salah satu menu yang harus kamu coba adalah Sabai Sabai yang bercita rasa khas Thailand. Sabai Sabai menggunakan roasted galangal chicken atau ayam panggang lengkuas, sebuah inovasi bahan makanan dari SaladStop! sebagai bahan utamanya. Selain ayam panggang lengkuas, Sabai Sabai juga dilengkapi dengan quinoa hangat, nasi coklat, tofu panggang, selada romaine, kol merah dan putih, tomat ceri, timun, anggur, kacang, dan dilengkapi juga dengan dressing cuka serai khas Thailand.

Kokoro, Menu Bernutrisi Tinggis Khas Jepang

Selain Sabai Sabai, menu bernutrisi tinggi lainnya yang diluncurkan SaladStop! adalah Kokoro yang bercita rasa khas Jepang. Kokoro yang menggunakan salmon panggang serta telur onsen asin yang juga merupakan inovasi baru dari SaladStop!

Sama dengan Sabai Sabai, Kokoro juga bercita rasa tinggi dengan komposisi bahan-bahan bernutrisi lengkap. Komposisi Kokoro antara lain, quinoa hangat, nasi coklat, bayam, kol merah dan putih, salmon panggang, telur onsen asin, tauge alfalfa, edamame, jagung manis dan dilengkapi dengan dressing minyak lemon wijen.

Makanan Bernutrisi Tinggi Bukan Hanya Baik Untuk Kesehatan Tubuh, Tapi Juga Kesehatan Kulit

Di dalam acara peluncuran Sabai Sabai dan Kokoro yang diselenggarakan di cabang ke-9 dan terbaru SaladStop! di pusat komersial Setiabudi One, Jakarta Selatan, hadir pula dr. Maria Charlotte, BMedSci, seorang ahli kesehatan dan nurisi yang membahas tentang pola makan dan puasa yang lebih sehat. Di dalam penjelasannya, dr. Maria menegaskan bahwa puasa merupakan sebuah kesempatan untuk kembali ke pola makan yang benar dan sehat tidak hanya untuk kesehatan kulit tapi juga kebugaran fisik.

dr. Maria mengungkapkan, “pola makan over-eating berbahaya, tidak hanya bagi lambung, tetapi juga bagi keseluruhan kesehatan jasmani. Selain itu, pemilihan makanan secara non-selektif juga akan mempengaruhi kesehatan kulit. Menjaga pola makan dan asupan gizi menjadi tanggung jawab setiap pribadi di dalam menjaga kesehatan diri. Rangkaian menu dari SaladStop! yang bernutrisi tinggi dan rendah trans fat menyediakan energi cukup dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.”

Siap menghadapi puasa dengan tubuh yang lebih fit?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved