Kopi sudah menjadi gaya hidup millennial saat ini. Seringnya millennial mengonsumsi kopi setiap harinya membuat kedai kopi menjamur. Baik lokal maupun franchise dari luar negeri, kedai kopi kini memiliki penggemarnya masing-masing.
Untuk bersaing dengan banyaknya kedai kopi yang menjamur, Starbucks hadir dengan varian kopi terbaru a la beer. Starbucks Draft Nitro Cold Brew, yang disajikan dengan nitrogen dan mesin tap a la beer ini siap kamu nikmati dan memiliki tiga keunggulan. Apa saja?
1. Biji kopi pilihan dari Afrika dan Latin Amerika
Starbucks menciptakan Starbucks Cold Brew Blend, yang merupakan campuran biji kopi dari Afrika dan Amerika Latin yang dibuat khusus untuk disajikan dingin. Biji kopi dari kedua daerah ini pada umumnya memiliki profil rasa cokelat dan sitrus sehingga Cold Brew yang kamu nikmati terasa lembut, manis alami dan menyegarkan.
2. Proses pembuatan
Bukan tanpa alasan pembuatan Cold Brew memakan waktu yang cukup lama. Untuk rasa yang optimal, Cold Brew Blend diseduh bersama air suhu ruangan yang kemudian didiamkan selama 14 jam di Toddy brewer dan disimpan di lemari pendingin. Cold Brew ini akan terasa lebih nikmat ketika di-infused dengan Nitro langsung dari tap.
Uniknya, walaupun terasa sedikit manis, minuman ini tidak mengandung gula dan hanya memiliki lima kalori. Cocok untuk kamu yang sedang diet nih!
3. Unit mesin nitro yang diprogram khusus
Untuk mendapatkan kualitas minuman terbaik, unit mesin ini diprogram khusus sesuai dengan standar Starbucks. Sehingga minuman yang disajikan dapat bertahan dingin lebih lama serta menghasilkan minuman yang segar dan lembut untuk dinikmati.
Selain Starbucks Draft Nitro Cold Brew, kamu bisa mencoba varian lainnya, yakni Nitro Cold Brew with Vanilla Sweet Cream. Disajikan dingin langsung dari tap, Nitro Cold Brew ini ditambahkan krim vanilla, pas bagi mereka yang menyukai rasa yang lebih manis.
Jadi penasaran bukan bagaimana sensasi kopi yang disajikan menggunakan mesin tap a la beer ini?