Gibran Rakabuming: "Minuman Indonesia Nggak Kalah Enak dari Boba"

Cintai produk Indonesia!

Gibran Rakabuming: "Minuman Indonesia Nggak Kalah Enak dari Boba"

Sadar nggak sih kalau saat ini banyak sekali menjamur kedai minuman manis di kota-kota besar, khususnya di pusat perbelanjaan? Sebut saja es kopi susu, thai tea, hingga yang paling hits saat ini minuman dengan tambahan boba dan brown sugar. Jika diperhatikan, hampir semua minuman di atas berasal dari luar Indonesia. Padahal Indonesia juga nggak kalah kaya dalam hal minuman.

Melihat fenomena ini Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Joko Widodo mengaku khawatir minuman khas tradisional Indonesia tergeser dengan minuman impor. Makanya, ia mengatakan supaya kita jangan mau kalah sama boba.

“Indonesia sebenarnya juga punya kok minuman yang nggak kalah enak seperti boba. Asal bisa dikemas dalam kemasan kekinian, minuman Indonesia seperti es doger, es blewah, dan es cincau juga nggak kalah sama boba,” jelas Gibran saat ditemui di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta.

Mencetuskan Kebangkitan Minuman Nasional Indonesia

Gibran Rakabuming: "Minuman Indonesia Nggak Kalah Enak dari Boba"

Sebagai langkah awal Gibran dalam memperkenalkan minuman khas Indonesia di mata Millennial, bapak satu anak ini mencetuskan kebangkitan minuman nasional Indonesia melalui bisnis barunya yang bernama Goola.

“Dengan hadirnya Goola, kami ingin menumbuhkan rasa cinta dan mengedukasi masyarakat terhadap produk asli Indonesia melalui modernisasi minuman tradisional. Menggunakan 100% bahan asli Indonesia dan kemasan yang kekinian, cita rasa asli nusantara ditransformasi melalui teknologi modern. Dengan ragam menu minuman yang berasal dari Sabang hingga Merauke, Goola siap bersaing dengan tren minuman dari luar yang sedang merajalela,” jelas Gibran.

Mimpi Gibran Membawa Minuman Indonesia ke Kancah Internasional

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved