Beautyfest Asia (BFA) akhirnya kembali lagi! Setelah sukses diadakan di Jakarta, kini BFA juga akan hadir lebih dekat dengan para beauty enthusiast di Jawa Timur.
BFA tahun 2023 akan diadakan di Exhibition Hall Grand City Convex, Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 3-5 November 2023. Akan hadir berbagai produk kecantikan pilihan favorit di BFA tahun ini.
Nah, biar nggak capek belanja, kamu juga bisa makan siang di resto-resto berikut ini yang berada di dalam Grand City Mall dulu, Bela. Berikut ini adalah rekomendasi restoran di Grand City Mall yang wajib kamu coba.
1. Lincafe
Rekomendasi restoran di Grand City Mall yang pertama adalah Lincafe. Restoran nusantara ini sudah cukup populer di kalangan masyarakat, karena banyak ditemukan di berbagai mall di Indonesia.
Deretan menu yang wajib dicoba di linkace adalah Rujak Cingur, Tahu Telur, hingga Dadar Jagung. Bagi yang ingin mencicipi hidangan nusantara, wajib mengunjungi Lincafe di Grand City Mall.
2. Kebon Ijo Resto
Kebon Ijo Resto merupakan salah satu rekomendasi restoran sajian menu Indonesia yang terletak di dalam Grand City Mall. Resto ini menyajikan beragam menu aneka nasi dengan lauk, dengan harga yang bersahabat. Tersedia aneka lauk mulai dari ayam, bebek, empal, telor, tahu, dan lain-lain.
3. Excelso Coffee
Excelso merupakan sebuah café resto yang bukan hanya menyediakan hidangan kopi, namun pilihan menu makanan berat hingga ringan yang bisa dinikmati semua kalangan.
Menu makanan paling favorit di Excelso adalah Excelso Club Sandwich, Crispy Cass, Mixed Sampler, dan lain-lain.
Excelso juga sudah hadir sejak tahun 1991 hingga saat ini. Gerainya juga pertama kali dibuka di Plaza Indonesia, Jakarta, dan hingga saat ini telah tersebar ke berbagai kota di Indonesia.
4. Yoshinoya
Rekomendasi restoran di Grand City yang selanjutnya adalah Yoshinoya, yang sudah dikenal sebagai restoran Beef Bowl No. 1 di Jepang.
Restoran yang sudah berdiri sejak 1899 di Tokyo, Jepang, ini menyajikan yang sebagai menu utamanya. Beef Bowl yang disajikan Yoshinoya sudah tidak diragukan lagi kelezatannya, daging sapi yang dilumuri saus begitu gurih dan manis.
Telah hadir lebih dari 120 outlet Yoshinoya di seluruh Indonesia.
5. Sushi Tei
Restoran Jepang yang didirikan pada tahun 2003 ini juga sudah nggak asing di kalangan para pencinta kuliner. Sushi Tei merupakan salah satu restoran Jepang yang menyediakan aneka menu sushi, ramen, rice box, soba, salmon, dan lain-lain..
Selain hidangan utama, banyak juga hidangan penutup yang nggak kalah nikmat di Sushi Tei. Sampai saat ini, Sushi Tei sudah memiliki 54 outlet di 11 kota-kota besar di Indonesia.
6. X.O Suki
X.O Suki sudah dikenal sebagai restoran yang menyediakan sajian hot pot sekaligus grilled meat. Nah, sekarang X.O Suki sudah hadir dengan berbagai macam pilihan daging sekaligus ayam yang bisa jadi pilihan grilled.
Jadi, selain bisa memilih menu suki yang berkuah, Bela juga bisa memilih menu daging untuk dibakar dan disajikan di tempat.
7. Bentoya
Rekomendasi restoran di Grand City yang selanjutnya adalah Bentoya. Bagi Bela yang kepingin makan makanan Jepang, juga wajib mengunjungi Bentoya, sebagai alternatif pilihan dari Sushi Tei.
Restoran yang sudah nggak asing lagi bagi kebanyakan orang ini menyediakan menu bento, donburi, ramen, sushi, dan sebagainya. Salah satu menu populer dari Bentoya adalah Chicken Teriyaki Bento.
Itulah deretan rekomendasi restoran di Grand City Mall yang bisa kamu kunjungi ketika kamu capek belanja di BFA, Bela. Jangan lupa makan di sini dulu biar bisa giat kembali belanja, ya!
So, siapin diri kalian, ya, jangan lupa kunjungi BFA di Exhibition Hall Grand City Convex, Surabaya pada tanggal 3-5 November 2023! See you there!