Resep Lumpia Semarang Isi Ayam, Lengkap dengan Saus Cocolan yang Gurih

Mengenyangkan dan membuat lidah kecanduan

Resep Lumpia Semarang Isi Ayam, Lengkap dengan Saus Cocolan yang Gurih

Kalau jalan-jalan ke Semarang, nggak afdol rasanya kalau belum mencoba lumpia semarang yang melegenda. Dari segi penampilan, lumpia semarang mirip dengan lumpia biasa.

Hanya saja, lumpia semarang berisikan rebung, daging cincang, dan telur. Perbedaan selanjutnya adalah lumpia semarang memiliki cita rasa yang manis dan gurih, kontras dengan tekstur renyah dari kulit lumpia yang khas.

Seporsi lumpia semarang biasanya disajikan bersama saus kental dari campuran bawang putih rebus, gula merah, dan tepung sagu. Maka tak heran, hidangan ini sering disantap sebagai menu makan siang, lantaran porsinya yang cukup besar dan mengenyangkan.

Kamu sedang ngidam lumpia semarang namun tak sempat ke Semarang? Bikin sendiri di rumah dengan resep lumpia semarang yang autentik di bawah ini, yuk!

Bahan lumpia semarang

Resep Lumpia Semarang Isi Ayam, Lengkap dengan Saus Cocolan yang Gurih

Bahan utama:

  1. 15 lembar kulit lumpia
  2. 2 sendok makan tepung terigu (larutkan dengan 1 sendok makan air)
  3. Minyak goreng secukupnya (untuk menggoreng)

Bahan isian:

  1. ‌4 siung bawang putih, cincang halus
  2. 1 sendok teh ebi sangrai, haluskan
  3. 75 gram udang, cincang kasar
  4. 100 gram daging ayam, cincang kasar
  5. 2 butir telur ayam, kocok lepas‌
  6. 200 gram rebung segar, iris tipis
  7. 1 sendok makan kecap manis‌
  8. 1/2 sendok teh garam
  9. 1/4 sendok teh merica bubuk
  10. 1/2 sendok teh gula pasir
  11. 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bahan saus:

  1. ‌2 siung bawang putih, haluskan
  2. 300 ml air mineral
  3. 50 gram gula merah, sisir halus
  4. 1/4 sendok teh merica bubuk
  5. 25 gram gula pasir
  6. 3 sendok makan tepung sagu (larutkan dengan 1 sendok makan air)

Langkah pembuatan lumpia semarang

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved