Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Sandwich Buatan Sendiri yang Bisa Dihidangkan Saat Piknik

Pasti akan membuat piknikmu lebih berwarna!

Rosita Meinita

Saat piknik adalah salah satu momen menyenangkan, apalagi jika menghabiskan waktu bersama orang terkasih seperti keluarga, sahabat bahkan rekan kerja. Tak jarang, momen piknik juga dibuat untuk reuni untuk bernostalgia saat masa sekolah. Apakah kamu salah satu yang sering mengadakan piknik?

Saat piknik tak lengkap rasanya jika tak menyajikan beberapa makanan yang mudah dibuat, contohnya adalah sandwich. Selain mengenyangkan, makanan satu ini juga sangat mudah dibuat. Sekarang beberapa sandwich bisa dibuat sendiri dengan varian yang menarik. Inilah beberapa sandwich buatan sendiri yang bisa dihidangkan saat piknik.

1. Sandwich dengan brokoli dan daging panggang

pinterest.com/ Renee Comet

Bersama brokoli dan daging panggang akan membuat sandwich terasa lezat. Dibalut bersama roti yang kembut dan paduan keju yang lumer. Tak lupa acar juga ditambahkan untuk menetralisir rasa dagingnya yang khas.

2. Sandwich ayam dengan bacon dan salad

pinterest.com/ Renee Comet

Dikemas dengan bacon yang dipotong tebal dan ayam panggang membuat rasa yang bercampur aduk. Tambahan salad akan lebih beraroma saat dimakan. Untuk menghemat waktu pembuatan kamu bisa membeli bacon instan di supermarket terdekat.

3. Steak sandwich dengan campuran lobak

pinterest.com/ Renee Comet

Apakah kamu penggemar daging? Tambahkan steak daging favoritmu ke dalam sandwich untuk dinikmati saat piknik. Untuk tetap mendapatkan asupan dari sayuran, tambahkan lobak dan mustard. Rasanya akan bercampur dengan gurihnya daging.

4. Sandwich kacang chicpea dan campuran terong

pinterest.com/ Renee Comet

Jika kamu bosan dengan rasa sandwich pada umumnya, kamu bisa mencoba menu satu ini. Sandwich yang terkenal di timur tengah ini nggak menambahkan daging ke dalamnya. Isinya berupa sayuran seperti buncis, terong dan kacang chickpea. Terdengar aneh? Kamu harus mencobanya terlebih dahulu.

5. Sandwich Meksiko dengan kentang di dalamnya

pinterest.com/ Renee Comet

Terinspirasi oleh sandwich di Meksiko, resep ini menyajikan lapisan beberapa rasa dan tekstur. Ada perpaduan sosis, kacang, kentang, dan selada. Roti yang empuk menjadi kunci cita rasanya, oleh karena itu pemilihan roti yang tepat akan sangat mempengaruhi.

IDN Channels

Latest from Food