Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Berfungsi untuk Detox, Ini 5 Buah yang Bisa Kamu Konsumsi Rutin

Baik untuk jantung dan menjaga berat badan, nih

Rosita Meinita

Bukan sebuah pengetahuan yang baru jika buah merupakan salah satu makanan yang sangat bermanfaat bagi tubuhmu. Selain mengandung banyak nutrisi dari vitamin, karbohidrat, protein dan lemak jenuh, kamu juga bisa mendapatkan fungsi detox sekaligus. Lalu, bagaimana jika muali rutin mengonsumsi buah dari sekarang?

Lalu, sebenarnya apa, sih, detox itu? Detox merupakan salah satu cara untuk menghilangkan racun dalam tubuh dengan cara penyerapan, distribusi, biotransformasi dan ekskresi molekul toksin. Jadi, secara singkatnya racun yang ada di tubuhmu dihilangkan dengan cara mengonsumsi buah.

Wah, apa saja buah yang juga berfungsi untuk detox?

1. Jeruk bali

freepik.com/ romiximage

Jeruk bali merupakan jenis jeruk yang berukuran lebih besar ketimbang jenis jeruk lainnya. Meski namanya jeruk bali, tetapi buah ini bukan berasal dari Bali, melainkan buah dari Asia Selatan dan Tenggara yang memiliki nama internasional, Pomelo.

Jeruk bali bisa membantumu untuk mengurangi lingkar perutmu. Wah keren ya! Hal ini karena adanya proses fitokimia penghilang lemak di dalam buah ini.

2. Alpukat

freepik.com/ jcomp

Konon, alpukat dikenal sebagai buah yang mempunyai banyak kandungan lemak dan membuatmu mudah gemuk. Hal ini salah ya, Bela. Faktanya, kandungan lemak dalam alpukat merupakan tak jenuh tunggal yang sehat untuk jantungmu.

Selain lezat untuk langsung disantap, alpukat juga bisa diolah menjadi berbagai resep makanan.

3. Blueberry

freepik.com/ rawpixel

Blueberry merupakan salah satu buah dari keluarga berry yang mempunyai rasa asam manis yang khas. Buah ini memiliki fungsi sebagai detox tubuh karena mempunyai kandungan antioksidan, serat, serta vitamin C. Antosianin yang ada dalam blueberry juga membantu melindungi sel-sel dalam tubuh.

4. Pisang

freepik.com/ azerbaijan_stock

Pisang juga salah satu buah yang katanya membuat gemuk karena lemak yang dikandungnya. Nah, hal ini juga keliru, karena faktanya pisang bisa membantu melawan retensi gas dan air yang ada dalam tubuh.

Dengan adanya proses ini, tentunya akan membuat perutmu semakin langsing.

5. Kiwi

freepik.com/ jcomp

Buah selanjutnya yang juga berfungsi untuk detox tubuh adalah kiwi. Jika kamu mengonsumsi dua buah kiwi sehari dalam sebulan, kamu akan lebih sedikit mengalami sembelit dan gejala IBS (iritasi usus besar) berkurang.

Perutmu jelas akan terasa lebih plong dan nggak ada lagi gas dan sisa-sisa makanan yang menyumbat.

Nah, itulah daftar buah yang bisa kamu konsumsi sebagai bahan detox. Jangan lupa perhatikan takaran yang dianjurkan ya, Bela. Selamat mencoba!

IDN Channels

Latest from Food