Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Rekomendasi Gultik di Blok M yang Legendaris dan Enak

Harganya mulai dari Rp10 ribuan saja

Audia Natasha Putri

Blok M menjadi salah satu pusat wisata kuliner populer di Jakarta. Kamu akan banyak menemukan aneka kuliner di Blok M, mulai dari lokal maupun mancanegara. Salah satu kuliner ikonik di sini adalah gultik Blok M yang terkenal akan kelezatannya.

Gultik sendiri merupakan singkatan dari gulai tikungan. Dinamakan demikian karena lokasinya yang berada di tikungan atau perempatan Jalan Mahakam dan Jalan Bulungan, tepatnya di belakang Blok M Plaza.

Satu porsi gultik disajikan dengan nasi, kuah, potongan daging, jeroan sapi dan taburan bawang goreng. Supaya makin nikmat, tambahan kerupuk putih dan sambal bisa menjadi pelengkap. Berikut rekomendasi gultik Blok M legendaris yang bisa kamu coba.

1. Gultik Bulungan Agus Budi

Instagram.com/andrea.fionaa

Rekomendasi gultik Blok M enak yang pertama adalah Gultik Agus Budi, Bulungan. Gultik ini sudah ada sejak tahun 1982 dan masuk dalam daftar kuliner legendaris di Blok M.

Harganya yang murah dan rasanya yang enak membuat warung gultik ini ramai didatangi pelanggan. Untuk isiannya menggunakan daging sapi has dalam dan sandung lamur, kemudian disiram dengan kuah santan yang sangat gurih dan berempah.

Alamat: Jalan Bulungan Nomor 40, Kramat Pela, Kebayoran Baru
Jam buka: Senin–Minggu, pukul 17.00–02.00 WIB

2. Gultik Gereja Barito

Instagram.com/gultik.barito

Gultik Gereja Barito menjadi rekomendasi gultik Blok M yang patut dikunjungi. Dinamakan demikian karena lokasinya persis di depan Gereja Barito, Jalan Melawai Raya, Jakarta Selatan. Gultik ini selalu ramai didatangi pelanggan karena punya beragam side dish seperti aneka sate.

Gultik yang disajikan di sini punya rasa yang nikmat dan lezat. Seporsi gultik di sini dibanderol dengan harga mulai dari Rp15 ribu. Kamu bisa memilih berbagai jenis sate di sini.

Alamat: Jl. Melawai Raya No.197, RT.1/RW.6, Kramat Pela,  Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam Buka: Senin–Minggu, pukul 20.00–03.00 WIB

3. Gultik Hanamasa

Instagram.com/jktfoodestination

Walau bernama Hanamasa, gultik satu ini bukanlah fusion dengan kuliner Jepang. Ini tetap menawarkan gulai tradisional dengan bumbu khas Indonesia. Penamaan unik ini datang karena warung gultik ini berlokasi di depan restoran Hanamasa.

Gultik ini menawarkan rasa yang lezat dan menggiurkan. Gultik ini juga menjadi favorit para karyawan kantor yang baru pulang kerja dan para pemburu kuliner malam.

Alamat: Jalan Barito II Nomor 27C, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: Setiap hari, pukul 17.30–04.30 WIB

4. Gultik Mas Tri

Jakarta-tourism.go.id

Populer karena kunjungan Ganjar Pranowo pada tahun 2024, Gultik Mas Tri juga masuk dalam daftar gultik Blok M yang legendaris. Tempat ini juga dikenal menyediakan gulai daging yang enak.

Kamu hanya perlu menyiapkan Rp10 ribu untuk menyantap satu porsinya. Di sini juga menjual aneka side dish seperti sate, gorengan, serta camilan ringan seperti kerupuk. Uniknya, warung gultik ini punya konsep seperti a la angkringan.

Alamat: Jalan Mahakam, (dekat Bundaran Plaza Blok M), Blok M, Kebayoran Baru
Jam buka: Senin–Minggu, mulai buka pukul 19.00 WIB

5. Gultik Mas Adit

Google Map/Nora Utama

Masih satu tempat dengan Gultik Mas Tri, Gultik Mas Adit juga berlokasi di Jalan Mahakam. Sama seperti gultik lainnya, harga seporsi gulai di sini dibanderol mulai Rp10 ribu.

Selain gultik, di sini juga tersedia aneka jenis sate seperti sate usus, sate telur puyuh, sate ati ampela, serta sate seafood. Untuk rasanya tak perlu diragukan lagi, karena gultik ini selalu ramai pengunjung dan terkenal akan kelezatannya.

Alamat: Jalan Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: Senin–Minggu, pukul 16.30–03.45 WIB

6. Gultik Sticker

Google Maps/Devia Sandra

Rekomendasi gultik Blok M yang perlu kamu jajal selanjutnya adalah Gultik Sticker. Penamaan unik ini lahir karena banyak pengunjung yang menempelkan stiker ke gerobak gultik yang satu ini.

Mencari kedai gultik ini tergolong susah-susah gampang. Lantaran lokasi gerobaknya yang tersembunyi di tempat yang cukup sepi dan minim penerangan. Menariknya, gultik legendaris ini menjadi favorit banyak tokoh publik dan selebriti, termasuk Raditya Dika.

Alamat: Jl. Gandaria Tengah III No.10, RT.15/RW.1, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan
Jam Buka: Senin–Minggu, jam 20.00–03.00 WIB

7. Gultik 88

Google Maps/Angel Rigal

Gultik 88 menjadi warung gultik Blok M yang cukup legendaris. Rasanya khas dan porsinya lebih banyak ketimbang tempat gultik lainnya.

Hidangan nikmat ini terdiri dari nasi yang disiram kuah gulai beserta isian berupa potongan daging sapi yang gurih dan lembut. Hidangan makin nikmat dengan tambahan berupa kerupuk, aneka sate, bawang goreng, dan sambal.

Alamat: Jl. Barito I No.19 4, RT.3/RW.1, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Nah, itu Itulah sembilan tempat gultik Blok M yang cocok kamu jadikan rekomendasi untuk wisata kuliner malam bareng sahabat atau keluarga. Semoga bermanfaat ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Food