Sebagai salah satu fashion items yang paling timeless, celana jeans yang kasual pun ternyata punya banyak tipe untuk dikenakan. Nah, Bela... Jangan sampai salah pilih ketika melakukan mix n match, yuk kenali model celana jeans wanita berikut ini!
1. Flared jeans. Seperti namanya, potongan jeans yang satu ini memang unik dengan aksen mengembang di bagian bawah. Kamu yang berpinggul besar wajib coba nih!
2. Low rise jeans. Kamu yang suka dengan gaya 90an, pasti tertarik banget untuk koleksi jeans yang satu ini. Potongan yang dimulai dari pinggul, bukan pinggang, semakin catchy ketika dipadukan dengan crop top, lho.
3. Bootcut jeans. Meskipun sama-sama lebar, bootcut jeans memiliki potongan yang lebih proporsional dari flared jeans. Namun untuk fungsi 'merampingkan' bentuk kaki, ini yang jadi juaranya!
4. Skinny jeans. Sebagian orang akrab menyebutnya dengan istilah celana pensil. Untuk kamu cewek-cewek yang punya kaki ramping, kenakan jeans ini dengan ragam atasan kesayanganmu untuk membuat kaki tampak semakin jenjang.
5. Boyfriend jeans. Potongannya yang menutup pinggang bahkan perut, membawa nuansa vintage yang stylish ke dalam setiap penampilanmu. Ini salah satu must have items yang bisa bikin kamu effortlessly stylish!