Deretan Tas Termahal dari Desainer Asal Perancis, Harganya Fantastis!

Termasuk tas edisi terbatas

Deretan Tas Termahal dari Desainer Asal Perancis, Harganya Fantastis!

Selain kegunaannya untuk membawa barang, tas juga dianggap sebagai fashion item yang cocok untuk tingkatkan penampilan. Kini, tas telah tersedia dengan beragam desain, warna, dan corak yang menarik bagi para peminatnya di seluruh dunia. Berbagai perancang terkenal mendedikasikan waktu mereka untuk merancang tas yang nggak hanya berguna namun juga stylish untuk dikenakan. Para perancang ini banyak yang berasal dari Perancis, dimana rumah mode asal negara tersebut terkenal dengan kualitas dan bahan terbaik mereka. Rumah mode asal Perancis juga terkenal dengan desain tas klasik dan populer mereka yang sudah mendunia.

Selain itu, desainer asal Perancis juga merancang tas secara limited edition yang hanya tersedia di beberapa toko pilihan. Tas-tas limited edition ini memiliki bentuk unik dan harga yang fantastis, tentunya menjadi sorotan bagi para collector tas mewah.

1. The Medium Monogram Punk Chain rancangan Saint Laurent ini memiliki desain calfskin leather dan warna merah yang nyentrik. Bergaya chic dan edgy, Saint Laurent menjual tas ini seharga 42 jutaan rupiah.

Deretan Tas Termahal dari Desainer Asal Perancis, Harganya Fantastis!

2. Louis Vuitton merilis tas Kusama Pumpkin Minaudiere Jewel yang dirancang oleh seniman Yayoi Kusama. Memiliki desain unik, tas Louis Vuitton ini hanya terdapat 5 di dunia dan dijual dengan harga kisaran 2 miliar rupiah.

3. Every girl's dream! Diamond Forever Bag dari Chanel ini memiliki desain alligator skin yang dihias dengan 334 berlian. Hanya 13 yang dibuat, tas Chanel satu ini mencapai harga sekitar 3 miliar rupiah.

4. Tas klasik Lady Dior mendapatkan namanya setelah terinspirasi oleh gaya Putri Diana. Sebelumnya dinamakan Chouchou, tas rancangan Dior ini memiliki beragam warna dan desain menarik yang mengikuti zaman. Kini, Lady Dior dijual mulai harga 40 jutaan rupiah. Sering berkolaborasi dengan seniman, tas Lady Dior bisa mencapai harga kisaran 200 jutaan rupiah, lho.

5. Meski terkenal sebagai brand perhiasan, Cartier juga merilis berbagai tas mewah. Tas termahalnya adalah Cactus de Cartier yang memiliki warna dan hiasan permata layaknya kaktus. Berbeda dari yang lain, tas Cartier ini memiliki harga kisaran 1,5 miliar rupiah.

6. Jangan tertipu dengan desainnya yang simpel! Meski simpel, tas hitam pekat seri Alligator Antigona dari Givenchy ini memiliki harga 515 jutaan rupiah.

7. Rumah mode Lanvin merilis clutch yang terinspirasi oleh parfum ikoniknya, Arpège. Memiliki desain black and gold, clutch unik ini mencapai harga 51 juta rupiah.

8. Selama ini, Himalayan Birkin yang memiliki harga 5 miliar rupiah dikenal sebagai tas paling mahal dari Hermès. Nyatanya, tas Sac Bijou Birkin dengan desain rose gold dan diamond merupakan tas termahal dari Hermès yang mencapai harga fantastis sekitar 28 miliar rupiah.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved