8 Outer Brokat Kekinian untuk Tampil Lebih Stylish dan Keren

Penampilan jadi lebih mewah

8 Outer Brokat Kekinian untuk Tampil Lebih Stylish dan Keren

Salah satu item fesyen perempuan yang akhir-akhir ini banyak digemari adalah outer. Sebagai pakaian pelapis, outer banyak dipilih karena bisa membuat penampilan semakin stand out. 

Kini, ada berbagai jenis outer yang bisa kamu temukan, salah satunya adalah outer brokat kekinian. Jenis pakaian ini sering dipakai sebagai pelengkap outfit pesta supaya tampak lebih mewah dan modern. 

Namun, outer kekinian juga bisa kamu pakai dengan pakaian kasual untuk menambah kesan keren. Nah, berikut adalah 8 macam outer brokat kekinian yang bisa kamu jadikan inspirasi model. Simak yuk!

1. Outer Kombinasi Lace Lengan Lonceng

8 Outer Brokat Kekinian untuk Tampil Lebih Stylish dan Keren

Outer brokat kekinian yang pertama adalah model kombinasi lace lengan lonceng. Model pertama ini memiliki potongan midi sampai di bawah lutut. Kemudian, detail modelnya adalah bentuk v terbalik dengan kancing di kerah. 

Potongan outer ini tampak asimetris di ujungnya dengan kombinasi lace yang mengelilingi ujung outer. Lalu, lengannya dibuat model lonceng yang lebar sehingga tidak menyulitkan saat akan beraktivitas. 

2. Outer Model Kelelawar Full Button

Model outer yang berikutnya ini memiliki dua fungsi, yakni bisa sebagai outer tanpa kancing maupun dengan kancing. Untuk modelnya, kamu bisa membuatnya seperti kelelawar yang lebar dengan kain menjuntai menyerupai sayap di bawahnya. 

Outer ini akan cocok kamu kenakan dengan rok span atau rok lilit yang membuat tubuh lebih ramping. Lalu, pasangkan dengan atasan dan aksesori warna senada supaya terlihat lebih elegan. 

3. Outer Midi Model Polos

Selanjutnya, outer brokat kekinian tidak melulu harus dibuat dengan model yang ramai. Kamu bisa membuatnya simpel dan elegan dengan brokat warna putih yang  panjang sampai ke lutut. 

Untuk detailnya, buat lengan dengan panjang 3/4 dan bagian tengah outer tanpa kancing. Kalau sudah, padukan dengan baju dan celana warna putih yang senada. Nah, supaya lebih stand out, kenakan lipstik warna merah bold dan juga high heels warna hitam. 

4. Outer Pendek Model Kebaya Kerah V-Neck

Kalau kamu ingin membuat outer  kekinian dengan model yang klasik, maka model kebaya ini akan bagus kamu pakai. Seperti di atas, kamu bisa membuatnya memiliki panjang sampai ke bawah pinggang dan detail kerah v-neck. 

Lalu, buat lipatan di bagian perpotongannya mengelilingi kerah sampai ke bawah. Terakhir, tambahkan manik-manik mutiara menempel di beberapa bagian supaya terlihat lebih mewah. 

5. Outer Model Kimono Pendek

Model kimono juga bisa dipakai sebagai model outer brokat kekinian. Seperti model kimono biasanya, kamu cukup membuat brokat memanjang sampai ke bawah pinggang, kemudian tambahkan detail kerah yang berpotongan. 

Lalu, bagian lengannya akan semakin cocok jika kamu buat panjang 3/4.

Outer ini akan cocok kamu pakai dengan inner tank top dan bawahan kulot. Namun, jangan lupa tampahkan belt di pinggang, ya!

6. Outer Pendek Model Kelelawar

Pergi ke pesta akan semakin keren jika menggunakan outer pendek model kelelawar seperti ini. Model di atas memiliki detail kain brokat yang panjang sampai pinggang dengan tambahan bunga-bunga di sisi depan. 

Lalu, lengannya dibuat panjang sampai ke bawah siku dengan kain menjuntai ke bawah seperti model kelelawar. Sebagai perpaduannya, outer ini akan cocok dikenakan dengan terusan celana warna senada. 

7. Outer Panjang dengan Aksen Tali

Beralih dari outer yang memiliki potongan pendek, kamu bisa membuat model yang panjang sampai betis dengan model a-line. Untuk bagian depannya, biarkan kedua sisi outer tanpa kancing, tetapi tambahkan aksen tali di pinggang. 

Outer ini bisa kamu pakai untuk berbagai acara dan dipadukan dengan outfit yang ada di lemarimu. Misalnya, dengan celana jeans dan atasan kaus polos. 

8. Outer Kelelawar Kombinasi Organza

Terakhir, outer brokat kekinian bisa kamu kombinasikan dengan bahan organza untuk membuatnya tampak mewah. Seperti di atas, outer ini memiliki potongan yang pendek dengan kerah model v-neck. 

Lalu, bagian lengannya dibuat dengan model lengan biasa yang melebar ke bawah. Nah, kombinasi organza bisa kamu letakkan di ujung outer dengan membuat efek berlapis yang keren. 

Itulah 8 model outer brokat kekinian yang cocok dipakai sebagai pelengkap pakaian pesta. Semuanya bisa membuat penampilan menjadi lebih stand out dan mewah.

Kira-kira, model mana yang paling cocok untukmu, Bela? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved