10 OOTD Kemeja Crop Top Perempuan, Simpel tapi Fashionable!

Buat tubuh terlihat jenjang

10 OOTD Kemeja Crop Top Perempuan, Simpel tapi Fashionable!

Kemeja crop perempuan menjadi fashion item yang banyak disukai. Selain karena desainnya yang minimalis, kemeja crop top juga bisa membuat tubuh tampak lebih jenjang. 

Biasanya, kemeja ini dikenakan dengan celana model high waist yang tinggi. Perpaduan keduanya makin membuat penampilanmu stylish dan kekinian. Cocok dipakai untuk hang out atau acara kasual lainnya. 

Supaya kamu tidak bingung mix and match baju crop top milikmu, berikut Popbela.com sajikan contoh OOTD yang bisa kamu sontek. 

1. Kemeja Crop Top Sage Green dan Skinny Jeans

10 OOTD Kemeja Crop Top Perempuan, Simpel tapi Fashionable!

Warna sage green memang sedang banyak digemari akhir-akhir ini, termasuk untuk warna kemeja crop perempuan. Kemeja tersebut memiliki detail kerah tegak dan kantung di kanan kirinya. 

Dengan warna atasan sage green dan model crop, bawahan yang cocok untuk melengkapinya adalah bawahan warna netral seperti biru atau hitam. Seperti di atas, crop top tersebut dipakai dengan bawahan skinny jeans berbahan denim warna biru. 

2. Kemeja Crop Top Putih dan Denim Jeans

Selanjutnya, kemeja ini memiliki model lengan pendek yang berbeda dari sebelumnya. Kerahnya pun bermodel kerah rebah dengan aksen tali pada ujung bawah baju. Biasanya, kemeja crop yang cerah akan cocok dipadukan dengan bawahan yang gelap. 

Maka dari itu, memakai denim jeans warna biru tua adalah pilihan yang tepat. Perpaduan warna yang kontras ini akan membuat kulitmu makin cerah, apalagi jika dipakai pada siang hari. 

3. Kemeja Crop Top Kotak-Kotak dan Mini Skirt

Sementara kemeja crop perempuan model lengan balon dan motif kotak-kotak akan lebih cocok dipasangkan dengan bawahan mini skirt warna kontras. Dengan warna atasan oranye, maka mini skirt hitam akan membuat penampilan makin chic. 

Model kemeja crop top tersebut juga dilengkapi dengan aksen ruffle pada bagian bawahnya. Tak kelewatan, kerah tegak pada bagian leher juga melengkapi kemeja ini jadi makin menawan. 

4. Kemeja Crop Top Soft Pink dan Celana Hitam

Untuk look yang simpel, kemeja crop top polos warna soft pink jadi pilihan menarik. Warna atasan tersebut akan cocok dengan bawahan yang netral seperti hitam. Kamu bisa memakainya untuk pakaian semi formal karena cukup tertutup. 

Namun, jangan lupa lengkapi dengan aksesori lainnya seperti jam tangan dan anting supaya terlihat makin elegan. Selain warna soft pink, warna kemeja crop yang soft lainnya juga akan cocok dipakai dengan bawahan celana warna hitam. 

5. Kemeja Crop Top Flanel dan Denim Jeans

Kembali dengan kemeja crop perempuan nuansa hijau, tetapi kali ini diterapkan pada kemeja flanel yang bermotif garis-garis. Kemeja tersebut memiliki detail yang unik yakni kerah rebah beraksen V-neck.

Sementara untuk bawahannya, atasan tersebut bisa dipasangkan dengan bawahan denim jeans yang netral. Kamu bisa memakainya untuk hangout atau traveling dengan dilengkapi aksesori kacamata hitam. 

6. Kemeja Crop Top Flanel dan Hot Pants

Untuk tampilan yang lebih santai, kemeja crop top flanel panjang dan hot pants menjadi perpaduan yang menarik. Keduanya memberikan kesan yang edgy dan seksi, apalagi dengan kancing atas baju yang dibuka seperti di atas. 

OOTD ini akan cocok dipakai ke pantai atau ke acara santai lainnya. Kamu juga bisa memakainya sehari-hari untuk pergi ke supermarket atau ke tempat belanja lainnya. 

7. Kemeja Crop Top Sky Blue dan Ripped Jeans

Perpaduan kemeja crop perempuan warna sky blue dengan ripped jeans denim warna biru juga membuat penampilan menjadi elegan dan menawan. Kemeja crop tersebut juga makin menarik jika memiliki aksen unik seperti laser cut pada bagian lehernya. 

Sementara itu, ripped jeans sebagai bawahannya akan membuat penampilanmu jadi lebih kasual. Outfit ini cocok dikenakan untuk hangout atau traveling dengan dilengkapi aksesori kacamata hitam. 

8. Kemeja Crop Top Lengan Balon dan Skinny Jeans

Sementara model crop top berlengan balon yang menggembung akan lebih cocok dengan skinny jeans bermodel high waist. Perpaduan keduanya tidak akan membuat tubuhmu tampak lebar meski dengan model lengan balon. 

Model atasan crop top tersebut dilengkapi dengan aksen ruffle di bagian bawah dada yang membuatnya makin menarik. Apalagi dengan bahan motif yang bertekstur, membuatnya bisa dipakai untuk pergi ke acara semi formal. 

9. Kemeja Crop Top Ruffle dan Skinny Jeans

Beralih dari warna-warna yang netral, sesekali kamu boleh memakai kemeja crop top warna-warni seperti di atas. Kemeja tersebut memiliki desain ruffle pada bagian lengan dan tubuhnya. 

Sementara itu, perpaduan yang cocok untuk atasan tersebut adalah skinny jeans warna putih atau warna cerah lainnya. Kamu bisa memakai OOTD ini untuk pakaian sehari-hari ataupun pakaian hangout yang santai. 

10. Kemeja Crop Top Putih dan Celana Bahan

OOTD kemeja crop perempuan yang terakhir memadukan antara kemeja warna putih dan celana bahan warna mustard. Atasan tersebut memiliki detail kantung di kanan kirinya dan aksen tali pita pada ujungnya. 

Sementara bawahannya adalah celana bahan warna mustard yang terkesan formal. Maka dari itu, pakaian ini bisa dipakai untuk berbagai suasana, termasuk semi formal sekali pun. 

Itulah 10 OOTD kemeja crop perempuan yang bisa kamu ikuti mix and match-nya. Kira-kira, fashion item apa yang akan cocok dengan kemeja crop top milikmu, Bela? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved