Terkadang jika sudah merasa nyaman dengan satu warna pada outfit yang dikenakan, cenderung kita akan memakai warna-warna itu saja kan? Supaya penampilanmu terlihat lebih berbeda dari biasanya, kamu harus mencoba mengenakan busana dengan warna lain lho! Salah satunya adalah warna pastel, warna yang diperkirakan akan booming tahun ini dapat membuat penampilanmu tampak lebih manis dan chic. Kamu bisa mix n match busanamu dengan warna-warna pastel seperti, pink muda, baby blue, atau mint green.
Coba pakai warna-warna manis ini yuk! Ubah gayamu makin keren di tahun 2019 ini ya, Bela! Berikut tips dari Popbela. Keep scrolling!
1. Baby blue adalah salah satu warna pastel yang wajib kamu kenakan
Pinterest.com
Salah satu fashion items yang bisa kamu kenakan adalah dress dengan warna baby blue. Supaya gayamu terlihat lebih casually chic, bisa dipadukan dengan sepatu model sneakers. Namun, kalau kamu ingin terlihat lebih feminin bisa memakai high heels atau flat shoes.
2. Padukan warna pastel dengan gaya sporty chic-mu
Pinterest.com
Gaya yang sporty enggak cuma bisa dipadankan dengan warna-warna yang gelap lho! Kamu bisa memberikan sentuhan warna pastel pada penampilanmu, misalnya dengan memakai luaran warna pink. Lebih tampak chic kan?
3. Upgrade gaya ke kantor, dengan meniru look ketiga ini
Pinterest.com
Padu-padan atasan serta celana warna mint green ini akan buat gaya ke kantormu lebih trendi! Agar tampak lebih formal, kamu bisa pasangkan dengan blazer. Coba pakai blazer, tas, serta sepatu dengan warna yang senada ya!
4. Buat penampilan formal milikmu lebih chic dengan memakai busana nuansa pastel
Eonline.com
Saat menghadiri sebuah acara pasti kamu lebih sering memakai outfit dengan warna abu-abu, hitam, dan putih kan? Karena dengan warna-warna tersebut kamu merasa lebih netral. Hmm kini kamu harus mengubah warna outfit-mu dari yang biasanya, Bela! Pakailah busana dengan warna pastel agar penampilanmu lebih menarik. Selain pantsuit ini, kamu bisa memakai dress, atau pun rok.
5. Pintar memainkan warna, kunci dari gaya yang modis
Popsugar.co.uk/Edwardberthelot
Agar gayamu terlihat lebih modis, kamu bisa kombinasikan warna-warna pastel pada busanamu.Tapi ingat, kamu harus pintar-pintar saat mengkombinasikan warna tersebut. Pilihlah warna yang tidak terkesan too much, seperti warna pink dan biru muda.