Selena Gomez kembali membintagi kampanye iklan Coach untuk koleksi Fall 2018, berbeda dari 2 kampanye iklan sebelumnya kali ini Stuart Vevers memilih konsep yang terinspirasi dari tahun 90'an. "Saya ingin membuat membuat Coach Gang pada koleksi ini menjadi lebih unik, beragam, dan tetap keren." Ungkap Vevers, dirinya tambahkan "Seperti saya melihat bagaimana cara berapakaian orang-orang di New York dan sangat relevan dengan saya." Jelas Sturart Vevers, Creative Director Coach yang dilansir dari Teen Vogue.
Pada koleksi Fall 2018, Selena terkesan edgy namun tetap elegan mengenakan lace dress aksen ruffle yang dipadukan dengan tas tangan berdetail gambar mystic rose, tengkorak, dan ngengat. Tak ketinggalan, aksesori chocker, gelang, hingga cincin. Sedangkan untuk look kedua, dirinya tampil lebih manis dalam balutan dress nuasa floral yang juga beraksen ruffle dan dikombinasikan dengan tas warna marun studs serta shearling bicker jacket. Di koleksinya tersebut, Coach menampilkan tas detail tassel dan studs, biker jacket, lace, pleated dress, hingga mantel bulu.
Tak hanya Selena, kampanye iklan Fall 2018 pun turut diramaikan oleh, Kiko Mizuhara, Guan Xiao Tong, Timmy Xu, dan beberapa model lainnya. Steven Meisel mengambil foto, yang menggambarkan suasana kota New York dengan sentuhan mobil vintage.