Setelah sukses meluncurkan edisi pertamanya, UNIQLO Indonesia kembali melanjutkan misinya untuk menginspirasi perempuan Indonesia dengan meluncurkan UNIQLO MODEST WEAR MANUAL Fall/Winter 2020 Styled by Ayudia C.
Di tengah keadaan Indonesia yang masih menghadapi masa penyesuaian, UNIQLO Indonesia melihat situasi yang terjadi saat ini membuat banyak kegiatan yang biasa dilakukan di kehidupan sehari-hari menjadi momen yang semakin berarti. Dengan misi memperkaya kehidupan banyak orang melalui pakaian, UNIQLO Indonesia hadir untuk mendukung momen-momen tersebut dengan berbagai pilihan produk yang stylish dan fungsional.
Untuk edisi terbarunya, UNIQLO Indonesia kembali menggandeng Ayudia C. sebagai Styling Director untuk menciptakan 50 inspirasi padu padan gaya hijab minimalis dengan menggunakan lebih dari 400 produk UNIQLO terbaru dari koleksi Fall/Winter 2020. 50 inspirasi gaya terbaru dari UNIQLO MODEST WEAR MANUAL Edisi Fall/Winter 2020 Styled by Ayudia C. menggunakan beragam warna hangat khas musim gugur untuk menampilkan kesan elegan minimalis.
Menariknya, tiap padu-padan terinspirasi dari beragam cerita dari fans dan perempuan di sekitar Ayudia C. yang ternyata membutuhkan referensi padu padan gaya hijab minimalis yang sesuai dalam masa adaptasi kebiasaan baru. Para pengguna hijab ingin adanya variasi gaya baru untuk berbagai kegiatan dalam masa penyesuaian, mulai dari gaya berpakaian untuk work from home, hingga melakukan kegiatan singkat di luar rumah.
Dalam panduan terbaru ini, Ayudia C. menggunakan berbagai produk UNIQLO yang esensial bagi para pengguna hijab seperti HEATTECH Pullover Fleece Turtle Neck, Blus Rayon, Sweater 3D Rajut Katun Boat Neck, Gaun Panjang Mercerized A Line, Celana Legging Ultra Stretch, Rok Panjang Accordion Pleated, Rok Celana Crepe Jersey, Celana Drape Satin Straight dan Jaket Rileks Jersey.
UNIQLO MODEST WEAR MANUAL Fall/Winter 2020 Styled by Ayudia C. versi digital telah tersedia dan dapat diunduh melalui website UNIQLO melalui link ini.