Hampir 2 tahun masyarakat Indonesia menjalani gaya hidup baru akibat pandemi Covid-19. Membiasakan diri untuk menjaga kesehatan, berjaga jarak dari kerumunan, melakukan kegiatan di dalam rumah termasuk saat bekerja atau sekolah.
Walau penuh adaptasi, pandemi yang menjadi salah satu inspirasi UNIQLO dalam merilis koleksi LifeWear Fall/Winter 2021 bertajuk Neighborhood Living. Terdapat 4 koleksi, Need for Nature, Rest & Recharge, Freedom in Motion dan Curated City Living yang nyaman digunakan untuk sehari-hari dalam berbagai situasi.
Pada koleksi Need for Nature, UNIQLO menghadirkan koleksi yang cocok digunakan saat kegiatan outdoor atau di luar ruangan. Puff jacket, hoodie, sweatshirt hingga kemeja yang didominasi warna-warna pastel akan menampilkan kesan modis dan minimalis.
Koleksi Rest & Recharge merupakan salah satu yang sangat cocok digunakan di dalam ruangan. Pakaian yang mampu memberikan rasa nyaman, koleksi ini terdiri dari pakaian tidur, knitted cardigan, t-shirt, fur jacket yang didominasi oleh warna putih.
Butuh pakaian yang fungsional dan nyaman, koleksi Freedom in Motion bisa menjadi andalan selanjutnya. Bahan yang lembut dan detail yang khas bisa disesuaikan dengan kegiatan sehari-hari. Puff jacket dengan warna yang lebih beragam hingga corduroy jacket yang cocok dikombinasikan dengan fashion item lainnya.
Koleksi terakhir ialah Curated City Living yang memperlihatkan gaya berpakaian yang lebih rapi namun tetap modis. Warna-warna pakaian yang terinspirasi dari Barbican Center, London, Inggris menciptakan kesan timeless dan klasik yang cocok digunakan saat work from home atau berkegiatan di luar rumah.
Selain 4 koleksi, UNIQLO juga meluncurkan majalah yang dipublikasikan secara gratis. Tema Edisi 05 untuk Fall/Winter adalah “Neighborhood Living” yang berfokus pada hubungan manusia dengan lingkungan sekitar yang membentuk kehidupan sehari-hari serta mencerminkan hubungan positif antara kehidupan yang nyaman dan LifeWear.