Liburan musim panas memang selalu ditunggu-tunggu. Main di pantai, berenang atau sekedar sunbathing di pinggi pantai terasa menyenangkan. Apa sudah punya rencana untuk destinasi liburan musim panas kamu? Liburan di luar negeri atau di dalam negeri sama-sama menyenangkan kok, Bela!
Kalau sudah tahu destinasi yang akan kamu kunjungi, jangan lupa untuk menyiapkan outfit terbaik. Bikini, sunglasses, topi sampai busana yang catchy jangan sampai ketinggalan. Selain liburan, nggak ada salahnya kan kalau kamu foto-foto OOTD untuk upload di Instagram?
Nah, untuk dijadikan bahan referensi, Popbela telah merangkum outfit keren untuk kamu pakai saat liburan. Nggak tanggung-tanggung, Popbela akan memberikan inspirasi outfit dari Nikita Willy! Dilihat dari akun Instagram pribadinya, Nikita sering banget terlihat liburan ke berbagai tempat. Pantai menjadi salah satu favoritnya lho, Bela! Pantai yang cantik membuat Nikita nggak kalah cantik dengan outfit-outfit pilihannya. Penasaran? Yuk intip dan tiru gaya OOTDnya!
1. Saat ke pantai, nggak perlu ribet dengan pakaian yang banyak detail. Cukup dengan busana model slip, kamu siap main di pantai.
2. Saat ke pantai, topi adalah kewajiban! Bucket hat yang lagi hits bisa kamu gunakan dengan tank top dan high waist short pants.
3. Faktanya, maxi dress masih menjadi favorit banyak orang, termasuk Nikita Willy. Kamu bisa tiru maxi dress yang simple berwarna playful. Mau coba?
4. Busana serba putih, oke juga. Cukup dengan cropped top dan mini skirt. Sebagai aksesori, pilih gelang, kalung dan sunglasses untuk total look yang 180 derajat makin all out.
5. Mau chill di pinggir pantai? Kimono yang catchy dengan motif animal print sebagai pilihannya! Kamu bisa hanya mengandalkan kimono ini atau gunakan bikini favorit kamu.
6. Mini dress bermotif nan bernuansa biru yang senada dengan laut nggak kalah buat gaya kamu makin keren. Model dress yang backless buat look yang lebih seksi namun tidak berlebihan. Catchy!
7. Off shoulder outfit dengan tote bag yang statement cocok untuk bergaya feminin di pantai. Tote bag yang besar pas banget untuk dibawa ke pantai yang memerlukan bawaan barang yang banyak.
8. Simple chic! Cukup dengan slip top dan short pants. Pilihan warna-warna kalem nggak kalah buat kamu standout saat foto OOTD.
9. Floral top dan maxi skirt berbahan flowy adalah kombinasi yang pas untuk digunakan saat bersantai sambil menikmati angin dan deburan laut. Mudah banget ya, Bela! Outfit ini bisa menjadi pilihan pertama kamu.
10. Pergi liburan ke pantai, nggak lengkap kalau kamu nggak bawa outfit berwarna vibran. Mini dress off shoulder dengan aksesori boater hat dan sunglasses yang liburan banget.