Menjelang pergantian tahun 2023, Kami. meluncurkan koleksi terbarunya yaitu Sloka Jakarta yang berkolaborasi dengan Sarah Sofyan. Sloka Collection hadir dengan berbagai motif Batik Jakarta yang dikemas dalam modern look namun tetap mengutamakan elemen tradisional didalamnya. “Pada koleksi Sloka ini, Kami. berkolaborasi dengan Sarah Sofyan untuk mengenalkan kembali kecantikan dari budaya Jakarta kepada #KamiPeople. Terlebih motif pada karya ini menggambarkan harmonisasi motif batik Jakarta yang saling melengkapi dan membentuk keindahan komposisi ilustrasi batik,” ungkap Irin.
Kata “Sloka” diambil dari bahasa Sansekerta, yang merupakan bentuk puisi Melayu yang dikenal dengan pantun, sebagai bentuk kebebasan berekspresi dan kolaborasi. Irin menjelaskan bahwa dengan menggabungkan kedua makna tersebut, Sloka Collection ingin menampilkan harmonisasi elemen tradisional dan modern pada motif Batik Jakarta.
Setiap desain Sloka terinspirasi dari motif batik dan diambil dari elemen yang merepresentasikan kota Jakarta yang diimplementasikan ke dalam pattern design, seperti motif Buketan, motif Geometri Kembang Kelapa, motif Bondol, motif Monogram Bondol, serta motif Monogram Lace.
Melalui Sloka collections, Kami. bersama dengan Sarah Sofyan berharap dapat mengenalkan Jakarta lebih luas lagi dengan sebuah karya. “Koleksi SLOKA Batik sendiri adalah bagian dari identitas orang Indonesia saat ini. Sudah sepatutnya setiap orang Indonesia memiliki batik dari seluruh daerah untuk bisa dikenakan pada momen istimewa. Harapan kami melalui koleksi SLOKA ini, Kami. dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia terhadap identitas dan warisan budaya terutama budaya Betawi,” jelas Irin.