Detail 3 Gaun Pengantin Jennifer Lopez Rancangan Ralph Lauren

Diprediksi capai miliaran rupiah

Detail 3 Gaun Pengantin Jennifer Lopez Rancangan Ralph Lauren

Setelah dikabarkan dikabarkan resmi menikah dengan Ben Affleck pada Minggu (17/7/2022), kini Jennfer Lopez kembali mengadakan acara pernikahan yang lebih mewah dan meriah. Jennifer Lopez dan Ben Affleck melangsungkan pesta pernikahannya selama tiga hari, yaitu pada 19 Agustus hingga 21 Agustus 2022 di Georgia, Amerika Serikat yang merupakan kediaman Ben Affleck.

Melalui On The JLo, Jennifer Lopez membagikan potretnya yang menggunakan 3 gaun yang dirancang khusus oleh Ralph Lauren untuk hari spesialnya.

Detail 3 Gaun Pengantin Jennifer Lopez Rancangan Ralph Lauren

Jennifer Lopez menggunakan gaun pertama saat sesi upacara. Gaun tersebut memiliki desain classic turtleneck column dress dan ruffle sleeves yang pendek. Terdapat dari lebih dari 1000 kain saputangan dan kain 500 meter yang dibuat menjadi ruffles. Jennifer Lopez tetap memperlihatkan gaya seksi dengan aksen backless pada gaun pernikahan di sesi upacara.

Retro style era 1920-an yang glamor sangat terlihat dari desain gaun kedua Ralph Lauren yang digunakan Jennifer Lopez saat acara resepsi pernikahan. Gaun tersebut memiliki desain yang lebih seksi dengan detail v-neckline yang rendah dan taburan pearls dan Swarovski-crystal-embellished pada bagian neckline.

Gaun ketiga memiliki desain yang lebih klasik namun tetap mewah. Hal tersebut terlihat dari aksen model mermaid dress, veil yang dibuat layaknya hoodie dan kristal Swarovski pada bagian bust

Kemewahan tiga gaun Jennifer Lopez tersebut diprediksi bisa mencapai US$ 1,5 juta atau sekitar 14 miliaran rupiah.

Baca Juga: Jennifer Lopez Pakai Bodysuit Menerawang di Acara Amal UNICEF 

Baca Juga: Gaya Glamor Artis Hollywood Pakai Gaun Rancangan Brandon Maxwell 

Baca Juga: Aksi Seksi Dua Lipa Pakai Bra Mini di Momen Ulang Tahun ke-27

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved