Bertepatan pada Paris Fashion Week, Loewe memperlihatkan koleksinya untuk Fall 2022. Jonathan Anderson selaku creative director Loewe seakan bertekad untuk mendefiniskan ulang arti sebuah metaverse yang terlihat dari koleksi ini.
Memamerkan lebih dari 50 look, Jonathan Anderson menggambarkannya hal-hal yang jelas-jelas normal menjadi tidak normal. Misalnya celana pendek dihiasi embellished yang terlihat seperti tetesan air hujan dan seolah-olah itu hujan kristal atau coat tebal yang memiliki noda emas di punggung bawah seolah-olah telah duduk di bangku emas di taman.
Terdapat deretan hal menarik lainnya yang dipamerkan Loewe di Paris Fashion Week. Selengkapnya simak di bawah ini.
1. Tata panggung Loewe spesial dirancangan oleh dua seniman kontemporer, Joe McShea dan Edgar Mosa, layaknya di atas pasir putih dengan deretan bendera pita warna-warni.
2. Loewe memamerkan sekitar 59 look di Paris Fashion Week, tampak statement dari aksesori kepala hingga alas kaki.
3. Tetap dengan ciri khasnya, Loewe nggak melupakan tailoring yang membuat koleksinya terlihat lebih fancy.
4. Pakaian basic terlihat lebih dramatis dengan aksen layaknya ditarik.
5. Pada koleksi Fall 2022, Loewe juga memamerkan aksesori kepala yang diprediksi akan jadi salah satu fashion item yang tren di tahun ini.
6. Salah satu fashion item yang mencuri perhatian ialah tas hitam dengan detail lubang sink yang biasa ditemukan pada wastafel.
7. Sepatu boots semi transparent yang berhiaskan lampu LED juga menjadi daya tarik tersendiri untuk koleksi Loewe Fall 2022.