Ketika penyanyi berkolaborasi dengan penyanyi lainnya, sudah pasti akan ditunggu-tunggu oleh para penggemar! Lagu-lagu yang catchy dan pembawaan kedua penyanyi yang disatukan dalam sebuah lagu akan menghasilkan karya yang mencuri perhatian.
Nggak jarang lagu tersebut masih bertahan hingga berpuluh tahun lamanya sejak pertama kali dirilis. Misalnya seperti lagu When You Believe hasil duet Mariah Carey dan Whitney Houston yang telah berumur 22 tahun. Penasaran dengan duet musisi fenomenal lainnya di Hollywood? Keep scrolling!
1. Pada tahun 2006, Beyoncé dan Shakira sempat berduet dalam single berjudul Beautiful Liar. Keduanya yang energik dalam bernyanyi dan berdansa menjadi hal yang ikonik.
2. Let Me Blow Your Mind merupakan judul lagu hasil duet Eve and Gwen Stefani. Lagu dengan genre Hip-Hop/Rap sungguh kental dalam lagu rilisan 2001 ini.
3. Britney Spears and Madonna sempat berkolaborasi dalam lagu berjudul Me Against the Music di tahun 2003. Populernya lagu tersebut menjadi salah satu single hits di album In the Zone.
4. Ketika dua Diva berkolaborasi, sudah pasti akan menghasilkan karya yang timeless dan ikonik. Terbukti ketika Whitney Houston and Mariah Carey berduet dalam lagu When You Believe yang rilis tahun 1998, masih jadi hits hingga sekarang.
5. Ciara dan Missy Elliott mencapai puncak karirnya setelah berkolaborasi dalam lagu 1, 2 Step yang rilis di tahun 2004. Lagu RnB yang catchy menjadi lagu populer pada eranya.
6. Beralih ke tahun 2016, terdapat kolaborasi Rihanna dan SZA pada lagu Consideration. Perpaduan musik khas Rihanna dan SZA sangat terdengar jelas di lagu berduasi 2:41 ini.
7. Lady Gaga dan Ariana Grande baru mengumunkan kolaborasi mereka melalui akun Instagram masing-masing. Duet bintang Hollywood ini baru saja merilis single berjudul Rain On Me yang langsung trending.