Kamu pasti sudah tidak asing dengan model sepatu yang satu ini. Sepatu boots memang biasanya digunakan saat musim dingin. Desainnya yang tinggi akan memberikan kehangatan pada kaki kamu saat cuaca yang sedang esktrem, sehingga kamu nggak perlu takut kedinginan atau sampai terkena hipotermia. Aman, deh!
Identik dengan sepatu musim dingin, ternyata boots yang tinggi juga bisa digunakan saat cuaca yang panas seperti di Indonesia lho, Bela! Caranya, kamu perlu memadu-padankan sepatu boots tinggi dengan fashion item yang lebih wearable kamu pakai di negara kita. Misalnya, kamu bisa mulai kombinasikan sepatu boots tingi dengan one off shoulder top atau t-shirt dan mini skirt. Bagimana dengan mix & match alternatif lainnya? Berikut telah Popbela rangkum di bawah ini! Keep scrolling!
1. Denim on denim! Jangan lupa untuk pakai sepatu boots tinggi ya, Bela
Buat look denim on denim kamu yang memiiki warna senada jadi lebih menarik dengan sepatu boots tinggi warna hitam. Sebagai tembahan, fashion item lainnya seperti tas dan belt, oke juga!
2. Datang ke occasion yang formal, coba look yang satu ini!
Yuk, pakai sepatu boots tinggi saat datang ke occasion formal. Pasangkan one off shoulder top dan black skirt yang punya cutout pada bagian samping. Cutout ini yang akan membuat sepatu boots tinggi tinggi kamu semakin terlihat, Bela. Outfit kamu yang sudah edgy, jangan lupa gunakan aksesori kalung, anting dan tas minimalis.
3. Sulap sepatu boots tinggi terlihat makin stunning dengan statement skirt
Punya statement mini skirt, jangan dianggurin, Bela! Yuk mulai mix & match dengan fashion item supaya total look kamu makin keren. Cukup dengan sepatu boots tinggi warna hitam, white blouse dan outerwear warna hitam. Sepatu boots tinggi akan membuat look kamu makin terlihat ekstra stunning. Coba, ya!
4. Saatnya untuk bergaya kasual, pakai sepatu boots tinggi warna nude yang dipasangkan dengan denim jeans dan sweater
Mau bergaya effortless, namun bosan dengan look kasual yang hanya pakai flat shoes atau sneakers? Saatnya kamu coba sepatu boots tinggi. Tenang, sepatu boots tinggi nggak akan buat look kamu terlalu berlebihan jika kamu bisa mengkombinasikan fashion item lainnya dengan tepat. Sweater warna nude dan denim jeans yang kasual akan makin keren dengan sepatu boots tinggi berwarna senada dengan atasanmu.
5. Supaya terlihat lebih jenjang, kamu bisa mulai dengan sepatu boots tinggi yang memiliki hak
Masih dengan casual look yang wearable, saatnya kamu mix & match t-shirt putih dengan mini skirt dan sepatu boots tinggi warna abu-abu. Pilih sepatu boots tinggi yang memiliki hak sehingga bisa membuat kamu terlihat lebih jenjang. Jika look kamu sudah standout, kamu cukup pakai sunglasses dan mini bag dan beberapa aksesori minimalis yang elegan.
6. Makin keren, kombonasikan oversized top dengan sepatu boots tinggi warna netral
Buat oversized top makin keren dengan sepatu boots tinggi. Caranya, cukup padu-padankan sweater yang oversized dengan sepatu boots tinggi berwarna netral. Saat cuaca saat dingin, kamu bisa pakai coat atau parachute jacket yang menghangatkan. Mudah kan, Bela?
7. Pilih boots berwarna merah yang super stunning!
Buat total look kamu 180 derajat makin keren dengan mini dress dan sepatu boots tinggi. Lupakan sejenak outfit dengan warna-warna basic, coba tampil beda dengan fashion item yang berwarna catchy! Pilih sepatu boots tinggi berwarna merah yang kamu pasangkan dengan mini dress dan statement belt yang bisa merubah look kamu jadi super stunning. Sebagi sentuhan terakhir, pilih anting dan sunglasses berwarna senada ya, Bela.