Do's and Don'ts! Bela Perhatikan 7 Hal Ini Saat Kamu Ingin Membeli Sepatu

Do's and Don'ts! Bela Perhatikan 7 Hal Ini Saat Kamu Ingin Membeli Sepatu

Berbelanja sepatu pasti menjadi kegiatan favorit kamu nih Bela! Apalagi saat pay day tiba, kamu sudah merencanakan akan membeli sepatu yang sudah diinginkan sejak lama, rasanya seperti salah satu mimpimu terwujud. Kamu berjalan dengan langkah yang ringan dan hati senang karena sebentar lagi sepatu impianmu akan segera berada di rak koleksimu. Tapi Bela, pernahkah kamu mengalami kejadian yang buruk saat akan membeli sepatu? entah karena sales girl  yang nggak ramah atau kakimu malah menjadi bau setelah mencoba sepatu? Wah Bela, mungkin hal ini terjadi dikarenakan kamu nggak sengaja pernah melakukan hal-hal yang membuat si customer service jadi marah atau bisa juga kamu lupa pedicure. Waduh! Biar terhindar dari peristiwa memalukan tadi, yuk coba disimak 7 hal di bawah ini.

1-c17400b6fa3874d273e8014fd9c34285.jpg
 
"Tamu adalah raja". Pasti kamu sering mendengar hal ini kan? Seringkali kita mengharapkan untuk diperlakukan dengan sopan oleh customer service. Tapi coba kamu renungkan kembali Bela, apakah kamu sudah memperlakukan mereka dengan baik?
 
2-4fa799cf12b53b83d1428f5a12b2774c.jpg
 
Hal ini sering banget terjadi. Jadi sebaiknya jangan terlalu banyak berharap jika toko yang menjual sepatu idamanmu itu masih memiliki ukuran yang sesuai dengan kakimu. Karenanya, sediakan rencana cadangan untuk mencari di toko lain atau membeli secara online.
 
 
3-bc5b10e1858235a71c80c7f874c228d5.jpg
 
Wah Bela, sebelum mencoba sepatu yang ada display sebaiknya kamu periksa ukurannya dulu. Pastikan jika sepatu itu berukuran yang sama dengan kakimu. Kamu nggak mau harus membayar untuk sepatu yang rusak karena kamu memaksakan untuk memakainya? Belum lagi jika kamu di black list sebagai pelanggan buruk di toko itu. Oh scary!
 
 
4-aaf00e8ae7eda0b70d27016d705034b4.jpg
 
Kamu nggak mau customer service yang membantumu pingsan gara-gara bau kakimu kan? Sebaiknya sebelum mencoba sepatu, bersihkan kaki sebentar dengan menggunakan tisu basah. 
 
 
5-3e8714ffdf9d15d4be99ae11aa11dd2b.jpg
 
Terkadang hal ini juga membuat kesal para sales girl Bela. Apalagi jika sepatu yang kamu coba memiliki harga yang mahal. Bisa saja mereka akan disalahkan bila sepatu tersebut memiliki kerusakan. Tetap berhati-hati yah Bela.
 
 
6-4c49a47d1de951ac6261f114d15735db.jpg
 
Hal ini penting jika kamu mencoba sepatu dengan harga yang mahal. Jangan sampai kamu merusak sepatu karena mencobanya di lantai kasar atau kotor. Biasanya toko-toko sepatu akan menyediakan karpet khusus sebagai tempat kamu untuk mencoba sepatu tersebut.
 
7-902708b0d654113af866fdd01a71df91.jpg
 
Jangan permainkan sales girls ini Bela. Kamu sudah mencoba 20 sepatu tapi nggak ada satu pun yang akhirnya kamu beli. Jika kamu memang sedang nggak ingin membeli sepatu, lebih baik kamu cukup mencoba satu sepatu saja.
  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved