Percaya diri, pintar, dan multitalented merupakan tiga kata yang menggambarkan buah hati Sophia Latjuba dan Indra Lesmana ini. Eva Celia yang awalnya dikenal sebagai aktris, kini mengikuti jejak sang ayah untuk menggeluti dunia musik. Selain membahas karirnya, saat ditemui secara ekslusif oleh Popbela saat pemotretan sebagai POP Creator di bulan Februari 2018 ini, ia juga berbagi cerita mengenai ketertarikannya dengan dunia fashion. Apa sih arti fashion di mata Eva? Untuk lebih lanjutnya, simak hasil interview di bawah ini ya!
1. Deskripsikan gaya sehari-harimu!
"Kasual banget sih, I love fashion. Tapi tergantung mood sih. Kadang lagi ingin dress down or dress up but it's always casual."
2. Adakah fashion items yang sedang diincar?
"Kebetulan memang lagi puasa belanja untuk saat ini. Karena sedang nabung untuk sekolah lagi."
3. Boots atau oxford shoes?
"Boots! I love boots (ankle boots), kalo oxford shoes kayak fasenya udah lewat gitu yang untuk gaya yang preppy-preppy."
4. Tips tampil modis saat ke kampus a la Eva Celia!
"Kalau aku sih lebih suka untuk campur-campur warna, combining color and pattern yang nabrak. I think it's really cool."
5. Brand local favorit kamu saat ini?
"Ada, salah satunya Sukkhacitta, it's really great what you've doing is more about fashion. Kalau ngomongin suatu bisnis tuh gimana caranya bisnis bisa sustainable, enggak cuma buat pelakunya tapi juga for the environment dan orang-orang yang dipekerjakan dan Sukkhacitta really thinks about that. Selain itu ada, Rupahaus which is also sustainable fashion line, it's Australian based. Dua brand local itu yang saat ini sedang aku pantengin sih."
6. Punya statement accessories yang jadi andalan kamu?
" Earrings, any kind of earrings. Kayak dangling earrings dan dainty necklaces."
7. Apakah ada outfit andalan untuk manggung?
"I always use sneakers or flat shoes, because I can't staying in high heels, karena menurutku enggak nyaman aja di atas panggung pake hak tinggi. So I always wear sneakers."