Dunia fashion kembali mendapat kabar duka dari sosok inspirasi di balik hadirnya tas ikonik Hermès. Ialah Jane Birkin, aktris sekaligus penyanyi kelahiran Inggris yang meninggal dunia di Paris pada usia 76 tahun. Lahirnya tas Birkin sendiri berangkat dari keluhan Jane Birkin yang kewalahan menyimpan barangnya dalam satu tas. Pria di sampingnya, Jean-Louis Dumas yang kala itu merupakan kepala desain Hermès mendengar keluhannya dan langsung merilis tas Birkin pada tahun yang sama.
Kini, tas Birkin Hermès menjadi tas ikonik yang dijual dengan harga selangit. Tak heran, proses pembuatan yang rumit dengan material yang berkualitas menjadikannya sangat eksklusif. Modelnya yang chic dijamin mampu ciptakan gaya elegan sekaligus muat banyak barang. Yuk, simak tips padu-padan tas Birkin di bawah ini!
1. Tampil stylish pakai suit set, lengkap dengan waistcoat yang matching. Nggak ketinggalan tas Birkin hitam sebagai penunjang penampilan.
2. Ciptakan preppy look yang modis dengan menumpuk shirt dress dan plaid vest yang oversized. Tambahkan high boots serta tas Birkin beige.
3. Gaya chic yang effortless, padu-padankan A-line dress dan flat shoes hitam yang anti ribet. Sempurnakan dengan tas Birkin cokelat yang elegan.
4. Coba layering kemeja, oversized blazer dan yellow skirt untuk tampil beda dari biasanya. Makin unik dengan pelengkap sneakers serta tas Birkin bernuansa hijau.
5. Bergaya trendi pakai puffer vest dan cargo pants yang kekinian. Pasangkan dengan boots serta tas Birkin hitam biar makin fashionable.
6. Jangan ragu pakai blazer set bahan denim yang timeless. Pilih pelengkap tas Birkin dan aksesori emas supaya lebih maksimal.