Membeli tas perempuan seringkali membingungkan karena modelnya yang bermacam-macam. Maka dari itu, penting untuk menentukkan jenis tas sesuai kebutuhan. Misalnya memilih tas untuk daily wear tentu akan berbeda dengan tas untuk acara formal.
Kali ini Popbela akan kasih rekomendasi model tas perempuan yang biasa digunakan untuk sehari-hari. Let's check it out!
1. Sling bag jadi favorit banyak perempuan untuk dipakai sehari-hari karena modelnya yang praktis. Ukurannya pun bervariasi sesuai kebutuhan. Jenis tas ini mampu menciptakan look yang lebih feminin.
2. Model tas hits a la tahun 90-an ini kembali populer. Yup, shoulder bag! Biasanya jenis tas ini mempunyai ukuran kecil hingga sedang. Cocok untuk kamu yang nggak suka membawa terlalu banyak barang.
3. Tampil elegan dengan tas model hand bag. Sesuai namanya, tas ini dijinjing dengan tangan dengan ukuran yang bervariasi. Sebaiknya sesuaikan kapasitas hand bag dengan kebutuhanmu sehari-hari.
4. Untuk kamu yang harus bawa banyak barang, jenis tas tote bag bisa jadi andalan. Tote bag pada umumnya terbuat dari bahan kanvas, kulit, maupun nilon. Modelnya yang besar bisa menampung cukup banyak barang seperti untuk kuliah maupun kerja.
5. Suka gaya boyish yang anti ribet, andalkan fanny pack sebagai tas sehari-hari. Model tas ini cocok dipadu-padankan dengan gaya kasual. Meskipun kelihatan simpel, namun fanny pack bisa membuat penampilan jadi lebih stylish.