Saint Laurent kembali mengajak para perempuan untuk tampil percaya diri, independent dan elegan lewat koleksi terbaru Fall/Winter 2025. Dipersembahkan pada hari terakhir Paris Fashion Week, direktur kreatif Anthony Vaccarello sukses membuat para tamu bernostalgia ke era 80-an lewat siluet desain sampai palet warna yang diterapkan pada setiap item.
Dikombinasikan bersama perhiasan chunky keemasan, seakan sudah menjadi ciri khas Saint Laurent dalam mengkombinasikan gaya maskulin dengan sentuhan feminin agar identitas seorang perempuan sejati tidak pudar begitu saja. Mulai dari deretan warna yang digunakan sampai tata panggung, berikut rangkuman hal menarik dari peragaan busana Saint Laurent Fall/Winter 2025.
1. Saint Laurent membuka presentasi koleksi pakaian Fall/Winter 2025 dengan sederet setelan formal berukuran lebar berwarna bold. Mulai dari orange sunset, lavender pink sampai merah coral, palet warna ini membuat para tamu bernostalgia ke era 80-an.
2. Mempertegas penampilan pada perempuan, Saint Laurent kembali menggunakan konsep desain bervolume di bagian bahu sehingga terlihat tinggi dengan proporsi medium cenderung menyempit untuk bagian bawah kain (rok).
3. Tidak banyak motif yang diperlihatkan Saint Laurent pada koleksi terbarunya. Meski begitu, motif kulit hewan leopard satu ini menjadi andalan Anthony Vaccarello yang diperlihatkan di pertengahan show.
4. Penggunaan rok pensil yang sudah lama tidak terlihat di atas panggung runway tampaknya siap populer kembali pada musim gugur tahun ini. Tanpa detail heboh, Anthony Vaccarello tetap mempertahankan identitas Saint Laurent yang minimalis dan elegan.
5. Sejak memutuskan rehat sejenak dari industri modeling, kehadiran Bella Hadid yang membawakan gaun brokat biru semi transparan juga tidak kalah curi perhatian banyak tamu.
6. Menjelang penutupan show, Saint Laurent menyempurnakan koleksi pakaian Fall/Winter 2025 lewat beberapa gaun malam bersiluet ekor putri duyung yang diberi sentuhan manis dari aksesori pita hingga balutan jaket kulit sebagai outer.
7. Pointed heels super runcing didesain cukup unik lewat bentuk batang hak tipis yang melengkung ke dalam.
8. Sama seperti sebelumnya, tata panggung runway Saint Laurent Fall/Winter 2025 bernuansa temaram dengan instalasi backdrop mirip tembok marmer berwarna coklat.