Sama seperti ketiga sahabatnya yang lain, Jisoo BLACKPINK yang saat ini sedang sibuk dengan kegiatan individu baru saja merilis hasil pemotretan terbaru untuk kampanye Self-Portrait Spring/Summer 2024. Kampanye pertama Jisoo untuk merek Self-Portrait ini membuatnya tampil elegan dalam balutan beberapa model gaun, di antaranya ada lace dress warna merah muda semi menerawang yang seakan menunjukan sisi feminim sang idol.
Kerja sama antara Jisoo dan Self-Portrait ini pertama kali diumumkan pada Rabu (6/03) melalui laman resmi Instagram merek yang berbasis di London dan didirikan oleh desainer kelahiran Malaysia Han Chong tersebut. Pada momen lainnya, Jisoo mengenakan halter dress bertabur pink sequin mengkilap dengan aksen black trim yang dilengkapi bersama detail bunga hitam di bagian dada serta tidak lupa juga bodycon mini dress perpaduan warna ungu dan orange.
Setelah sederet foto kampanye terbaru Self-Portrait Spring/Summer 2024 dirilis, banyak penggemar setia Jisoo BLACKPINK yang memenuhi kolom komentar Instagram dengan berbagai pujian. Tidak hanya itu saja, Han Chong direktur kreatif Self-Portrait mengakui jika brand miliknya ternyata sudah bekerja sama dengan Jisoo beberapa tahun yang lalu untuk kebutuhan kostum panggung maupun aktivitas di luar panggung.
Menurutnya, Jisoo adalah sosok perempuan inspiratif yang pantas menjadi panutan banyak orang. Pemotretan untuk kampanye terbaru Self-Portrait Spring/Summer 2024 yang dibintangi Jisoo BLACKPINK ini diketahui menggandeng fotografer profesional asal Korea Yoon Ji Yong.