7 Artis Tiongkok yang Menjadi Brand Ambassador Merek Fashion Terkenal

Perwakilan brand mewah

7 Artis Tiongkok yang Menjadi Brand Ambassador Merek Fashion Terkenal

Melahirkan aktris dan aktor kenamaan, saat ini industri hiburan seni peran Tiongkok lebih didominasi alur cerita romansa bercampur fiksi sehingga membuat Gen Z rela menghabiskan waktu streaming serial dan film yang sedang populer. Viralnya serial dan film dari Tiongkok tentu saja ikut meningkatkan kepopuleran para artis yang bermain di dalamnya. Maka tidak heran, jika deretan artis asal Tiongkok ini dipercaya menjadi brand ambassador beberapa rumah mode mewah terkenal karena dinilai punya value dan power.

1. Sebelum menjadi global brand ambassador, Cheng Yi kerap menghiasi barisan front row fashion show Lanvin hingga membintangi kampanye merek tersebut. Pada pemotretan terbaru Lanvin, Cheng Yi tampil kasual khas musim dingin dilengkapi Pencil Cat Nano bag.

7 Artis Tiongkok yang Menjadi Brand Ambassador Merek Fashion Terkenal

2. Dipercaya menjadi global brand ambassador Bottega Veneta, Shu Qi merasa jika rumah mode asal Italia itu mempunyai kualitas sinematik yang diwujudkan melalui siluet desain, tekstur dan detail sehingga setiap koleksi selalu terlihat inovatif.

3. Yang Mi yang baru beberapa bulan lalu resmi ditunjuk jadi global brand ambassador Loewe mengakui jika brand tersebut merupakan merek favoritnya. Bukan tanpa alasan, punya ciri khas dalam mengekspresikan sebuah item dengan artistik merupakan alasan kuat Yang Mi menyukai Loewe.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved